Danrem 041 Gamas Beri Arahan kepada Ibu-Ibu Persit

Danrem 041 Gamas Beri Arahan kepada Ibu-Ibu Persit

RBO, BENGKULU - Komandan Korem 041/Gamas Kolonel Inf Dwi Wahyudi., S.A.N.,M.M, didampingi oleh Ketua Persit KCK Koorcab Rem 041 PD II/Sriwijaya Ny. Fitri Handayani melaksanakan pertemuan gabungan Anggota Persit KCK sejajaran Koorcab Rem 041 PD II/Sriwijaya bertempat di Balai Prajurit Makorem 041/Gamas Jl. Pembangunan No. 3 Padang Harapan Kota Bengkulu Rabu,(23/10).

Dalam sambutannya Danrem 041/Gamas menyampaikan kepada seluruh ibu-ibu Persit untuk bijak dalam menggunakan Media Sosial. Tidak diperbolehkan memasang atau menyebarkan tulisan, gambar, foto maupun video yang tidak pantas untuk dipublikasikan. Apalagi dengan menggunakan atribut Satuan TNI-AD maupun atribut Persit, sehingga dapat merusak citra nama Satuan/Persit.

"Jangan mudah terpancing maupun terprovokasi oleh isu-isu yang belum jelas kebenarannya, sehingga dapat membawa kita ke dalam masalah,” jelasnya.

Disisi lain Ketua Persit KCK Koorcab Rem 041 PD II/Sriwijaya menyampaikan bahwa keberhasilan tugas suami sangat ditentukan oleh dukungan yang tulus dan ikhlas dari istri yang setia mendampingi suami. ‘’Kegiatan seperti ini sangat baik untuk kita manfaatkan sebagai sarana komunikasi, koordinasi dan upaya membangun kebersamaan antara sesama anggota Persit KCK sejajaran Koorcab Rem 041 PD II/Sriwijaya.’’

Hadir dalam kegiatan tersebut Danrem 041/Gamas, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 041 PD II/Sriwijaya, Kasipers Korem 041/Gamas serta seluruh jajaran pengurus dan anggota Persit KCK Koorcab Rem 041 PD II/Sriwijaya.(idn/rls)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: