Logistik Pilkades Didistribusikan Ke 66 Desa
RBO, SELUMA - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Seluma, sejak Selasa (5/11) siang mulai mendistribusikan logistik kebutuhan Pilkades Serentak yang akan digelar 7 November 2019 di 66 Desa.
Plt Kepala Dinas PMD Seluma, Saparudin M.Si, mengatakan dari total 85 Desa penyelenggara Pilkades, baru 66 desa yang sudah logistiknya didistribusikan ke 10 kecamatan. "Baru 66 Desa sebab terkendala dengan keterbatasan angkutan kendaraan. Nanti secara bertahap dan dipastikan sudah rampung sebelum hari H pada 7 November," kata Plt Kepala PMD Seluma, Saparudin, M.SI, Selasa (5/11).
Ketiga Kecamatan yang belum dikirim logistik kebutuhan Pilkades, yakni Seluma Selatan, Seluma Utara dan Kecamatan Ilir Talo. "66 Desa yang sudah dikirim berada di 10 kecamatan. Sisanya besok (hari ini-red) yakni untuk 18 desa di 3 kecamatan yakni Kecamatan Ilir Talo, Seluma Selatan dan Seluma Utara," sebutnya.
Logistik Pilkades diangkut menggunakan truck dengan pengawalan petugas dan diturunkan di masing-masing kantor camat. Selanjutnya logistik dijemput langsung oleh panitia Pilkades di setiap desa penyelenggara.
Sementara itu, jumlah surat suara yang telah disiapkan sebelumnya mencapai 75 ribu lembar, dan masing-masing desa diberi 10 surat suara cadangan, yang diperuntukan untuk mengganti surat suara yang rusak atau error. (One)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 7 Tips Memilih Mobil dengan Ground Clearance Tinggi untuk Jalan Berbatu dan Banjir
- 2 Fenomena Pagpag Makanan Sisa di Filipina yang Viral
- 3 Huda-Rahmadi Menang di Pilbup Mukomuko, Sapuan-Wasri Ucapkan Selamat dan Akui Kemenangan Huda
- 4 Setelah Melihat Hasil Hitung Cepat, Rachmat-Tarmizi Deklarasikan Kemenangan
- 5 Mending Beli Honda Jazz atau Kia Picanto? Mobil yang Lebih Praktis di Jalanan Sempit?
- 1 7 Tips Memilih Mobil dengan Ground Clearance Tinggi untuk Jalan Berbatu dan Banjir
- 2 Fenomena Pagpag Makanan Sisa di Filipina yang Viral
- 3 Huda-Rahmadi Menang di Pilbup Mukomuko, Sapuan-Wasri Ucapkan Selamat dan Akui Kemenangan Huda
- 4 Setelah Melihat Hasil Hitung Cepat, Rachmat-Tarmizi Deklarasikan Kemenangan
- 5 Mending Beli Honda Jazz atau Kia Picanto? Mobil yang Lebih Praktis di Jalanan Sempit?