Desa Pukur Mulai Rehab JUT

Desa Pukur Mulai Rehab JUT

RBO, ARGA MAKMUR - Desa Pukur, Kecamatan Air Napal terus menata Desa untuk menjadi lebih baik, setelah selesai merealisakan tahap I (20%) dan tahap II (40%).

Pemdes Pukur melaksakan rapat prapelaksana kegiatan dan titik nol, rapat dibuka langsung Camat Air Napal, Supandi, SH yang juga dihadiri, Kades Nanungcik, Sekcam Ramdani Halian, SH, Kasi PMD-K Bobby Ertanto, S. Tp, TPK, Perangkat Desa, Pendamping Desa, Pendamping Lokal Desa, Bhabin Kamtibmas, Kelembagaan Masyarakat di Balai Desa.

Dari pantauan jurnalis di mulainya penentuan titik nol Tahap III (40%) ini untuk pengerjaan Pemeliharaan Jalan Usaha Tani (JUT) dengan Volume 2.100 meter yang berada di dusun I, II dan III dengan total anggaran Rp170.620.400,00.

Dikonfirmasi RADAR BENGKULU Kades Nanungcik mengatakan seperti tahap tahap sebelumnya pada tahap III (40%) akan terlaksana sesuai dengan Volume, RAB dan Aturan yang ada. “Untuk seluruh elemen masyarakat saya harap agar sama-sama menjaga dan merawat segala pembangunan yang telah di bangun, seperti tahap tahap sebelumnya, pada tahap III (40%) ini In sya Allah akan terlaksana sesuai dengan Volume, RAB dan Aturan yang ada, mari kita sama-sama menjaga dan merawat segala pembangunan yang telah di bangun," kata Nanungcik. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: