Dewan Perjuangkan BPJS Kesehatan Tenaga Honorer Diakomodir Pemerintah

Dewan Perjuangkan BPJS Kesehatan Tenaga Honorer Diakomodir Pemerintah

RBO,BENGKULU - Wakil Ketua 1 DPRD Kota Bengkulu, Marliadi mengatakan bahwa dewan akan mengkaji kemungkinan diakomodirnya anggaran untuk BPJS Kesehatan bagi honorer. Hal ini dirasa perlu mengingat naiknya pembayaran iuran BPJS dirasa akan memberatkan kemampuan ekononi para tenaga honorer. "Tadi (kemarin,red) kita baru saja menerima mitra kerja dari BPJS. Mereka menjelaskan dan mensosialisasikan soal pentingnya terdaftar di BPJS. Termasuk soal kenaikan tarif BPJS. Maka saya berpikir, bagaimana bila kedepannya para tenaga honorer pemkot dibantu dalam hal pembayaran iuran BPJS," sampai Marliadi. Dijelaskan, bahwa rencana itu akan dikaji secara mendalam bersama TAPD dari pemda kota. Pentingnya dilakukan kajian karena rencana itu tentu berkaitan dengan kemampuan APBD Kota Bengkulu. "Tetap melalui kajian kajian. Regulasinya kita perhatikan juga. Yang jelas ini niat kita membantu saudara- saudara kita para tenaga honorer. Harapannya ditahun 2020 bisa diakomodir BPJS Kesehatan mereka," sampai Marliadi. Diapun menambahkan bahwa pendataan mengenai jumlah tenaga honorer akan dilakukan. Tujuannya guna mengetahui berapa besaran anggaran yang dibutuhkan ketika pemerintah mengakomodir iuran BPJS bagi seluruh tenaga honorer. "Seluruhnya tentu harus dikaji dan didata. Sehingga kita bisa benar -benar mendapat data yang valid," tutup Dia. (lay).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: