Rispin Junaidi: 90 Persen Sekolah di Bengkulu Selatan Siap Hadapi Ujian Nasional

Rispin Junaidi: 90 Persen Sekolah di Bengkulu Selatan Siap Hadapi Ujian Nasional

RBO, MANNA - Untuk menghadapi ujian akhir Nasional. Dikbud Bengkulu Selatan, meminta seluruh sekolah untuk mempersiapkan siswanya untuk menghadapi ujian akhir nasional.

Kepala Dikbud Bengkulu Selatan, Rispin Junaidi, M.Pd mengungkapkan bahwa siswa berhak mendapatkan nilai terbaik. "Untuk itu kita mempersiapkan seluruh siswa yang akan menghadapi ujian nanti agar mendapatkan hasil yang baik," kata Rispin.

Saat ini seluruh sekolah sudah simulasi ujian sebanyak dua kali dan dalam waktu dekat akan melakukan  Try Out. "Saat ini tingkat SMP seluruh sekolah menggunakan sistem UNBK, walaupun tahun ini adalah ujian terkhir yang menggunakan komputer," ujarnya.

Walupun saat ini UNBK adalah ujian terkhir yang akan diadakan di Bengkulu Selatan pada  tahun 2020. Tapi untuk komputer ini nantinya siswa akan terus diberikan pembelajaran bagaimana cara mengoprasikan komputer, walaupun di tahun depan tidak lagi menggunakan UNBK. "Karena kita menginginkan bahwa seluruh siswa ini memiliki kemampuan untuk mengoprasikan komputer, apalagi di zaman sekarang ini dengan kemajuan teknologi yang begitu pesat berkembang," ujar dia.

Dengan persiapan yang hampir 90 persen yang di lakukan oleh pihak sekolah mampu menghasilkan nilai ujian terbaik bahkan ditingkat Provinsi Bengkulu. "Itu merupakan hal yang tidak mustahil, karena kepintaran yang di miliki secara individu walaupun tinggal didaerah terpencil kepintaran merupakan anungrah Allah SWT," tutup Rispin. (cw2)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: