Akhir Bulan Musda, Rohidin Masih Calon Kuat Ketua Golkar Bengkulu

Akhir Bulan Musda, Rohidin Masih Calon Kuat Ketua Golkar Bengkulu

RBO, BENGKULU - Akhir bulan Februari ini Musyawarah Daerah (Musda) Ke X DPD Partai Golkar Provinsi Bengkulu bakal digelar, namun siapa saja kandidat yang akan maju sebagai Calon Ketua belum terpetakan sama sekali. Nama petahana Ketua DPD Dr H. Rohidin Mersyah masih jadi kandidat kuat. Hal ini seperti diakui Ketua Organizing Committee (OC) Musda DPD Partai Golkar Provinsi, H. Alfian, SE dikonfirmasi persiapan Musda.

"Sejauh ini yang baru muncul bakal maju kembali sebagai Calon Ketua DPD Partai Golkar Provinsi baru nama Dr. H. Rohidin Mersyah, yang juga diketahui sebagai petahana. Selain itu belum ada nama lain yang muncul. Meskipun demikian, untuk memastikan siapa-siapa yang bakal maju, kita tunggu saja hari H Musda. Dimana pada waktu itu ada masa pendaftaran," ungkap Alfian saat ditemui di sekretariat DPD Partai Golkar Provinsi Bengkulu, siang Rabu (19/2).

Menurutnya, sesuai dengan jadwal, pertama, Musda diagendakan berlangsung Sabtu (29/2). Dimana surat pemberitahuan untuk Musda sudah disampaikan pada DPP. "Musda ini sendiri dalam rangka menindaklanjuti hasil Musyawarah Nasional (Munas) Partai Golkar akhir tahun lalu, dan juga berdasarkan Surat Edaran dari DPP," terang Alfian.

Pihaknya, lanjut Alfian, sudah menindaklanjuti instruksi tersebut, dan sejauh ini sudah dilakukan rapat pleno untuk pembentukan panitia penyelenggara. "Dimana Steering Committe (SC) dan OC sudah dibentuk, dan juga sudah di-SK-kan. Sampai sekarang kita masih terus giat menyusun rencana kerja untuk menghadapi Musda," katanya.

Lebih jauh dikatakannya, terkait perwakilan dari DPP yang hadir dalam Musda, sejauh ini tengah dipastikan. Mengingat dalam Musda itu, 1 suara milik DPP. "Dalam Musda DPD Partai Golkar Provinsi Bengkulu ini, totalnya terdapat 16 suara. Selain 1 suara dari DPP, juga ada 10 suara dari DPD Kabupaten/Kota. Sisanya suara dari organisasi yang membentuk dan dibentuk Partai Golkar," singkatnya. (idn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: