Warga RT 15 Kelurahan Lingkar Barat Gotong Royong Semprotkan Disinfektan

Warga RT 15 Kelurahan Lingkar Barat Gotong Royong Semprotkan Disinfektan

RBO, BENGKULU- Guna mencegah masuknya penyebaran virus corona di lingkungan, warga RT 15 Kelurahan Lingkar Barat, Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu Minggu, 5 April 2020 pagi melakukan penyemprotan disinfektan. Ini merupakan kegiatan yang ke 4 kalinya di lingkungan masyarakat TTU & Rumah PPT. Ini dilakukan secara swadaya masyarakat dan pemuda karang taruna. Mereka berinisiatif menyemprotkan cairan disinfektan dengan harapan dapat mencegah penyebaran covid 19.

“Kegiatan penyemprotan disinfektan ini sudah masuk ke 4 kalinya. In sya Allah akan kami lakukan seterusnya selama di bulan April. Ini upaya kami dalam membantu pemerintah memutus mata rantai penyebaran covid 19. Sebab, covid 19 sudah berada di Bengkulu. Mari sama-sama kita berjuang memutus mata rantai penyebarannya,” tegas Ketua RT 15 Kelurahan Lingkar Barat, Ibri Karyawan.

Penyemprotan disinfektan ini, lanjutnya, pertama kali melakukan penyemprotan disinfektan ini sejak 25 Maret. Kemudian penyemprotan kedua 28 Maret. Penyemprotan ketiga 2 April dan yang keempat, Minggu 5 April 2020.

Salah seorang warga RT 15, Masturi menambahkan, dengan telah diadakan penyemprotan ini, dia berharap mudah-mudahan di lingkungan masyarakat RT 15 ini terhindar dari wabah virus corona atau (covid-19). ''Selain itu juga sebagai upaya kami dalam memerangi atau memutus mata rantai penyebaran covid 19. Sebab covid 19 sudah berada di Bengkulu. Kami di RT ini terus bekerja sama bahu-membahu berjuang memutus mata rantai virus corona. Salah satunya giat melakukan penyemprotan, menjaga kebersihan diri sendiri dan lingkunga keluarga dan tidak berpergian, di rumah aja,'' sampainya.

Selain itu, diminta kepada masyarakat agar dapat menjadi perhatian serius terkait dengan keberadaan virus corona ini. Supaya, selalu berhati-hati, selalu menjaga kesehatan. Karena hal ini dapat memutus rantai penyebaran wabah virus corona (Covid-19). (cw1)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: