Baru Diperbaiki, Jalan Lintas Kepahiang-Empat Lawang Rusak Lagi
RBO, KEPAHIANG - Berdasarkan laporan masyarakat, Jalan milik Provinsi penghubung Kabupaten Kepahiang dengan Kabupaten Empat lawang kembali rusak.
Akibatnya satu Unit truk pengangkut barang terpersok di kawasn tersebut pada Jumat,(17/4). Mendapat laporan tersebut, ketua DPRD Kepahiang Windra Purnawan, SP langsung meninjau Jalan yang baru saja diperbaiki pihak PU Provinsi tersebut.
Menurutnya, perbaikan Jalan berlobang ini baru saja dilakukan beberapa hari lalu, dan hari ini kembali mengalami kerusakan setelah dilalui truk fuso pengangkut barang. Kerusakan ini menjadi catatan dan harus diperbaiki kembali. Ia berharap pihak provinsi segera memperbaiki Jalan itu kembali, sebelum adanya korban. Perbaikan harus berkualitas, karena Jalan ini ini adalah akses utama distribusi barang antar provinsi yang sering dilalui mobil bermuatan berat, kalau kejadian seperti ini jelas sekali menunjukkan perbaikan yang dilakukan tidak maksimal. "Dengan kejadian seperti ini saya akan laporkan kepada gubernur Bengkulu untuk perintahkan kembali Dinas PU untuk memperbaikinya," terang Windra.
Ditambahkan Windra, pihaknya selalu siap menerima masukan dari masyarakat seperti yang diterima hari ini, kalau jalan yang baru dibangun kemarin kembali rusak, baik secara pribadi maupun sebagai lembaga DPRD Kabupaten Kepahiang berharap ada perbaikan oleh pihak Provinsi dalam waktu dekat ini. "Agar masyarakat tahu dan memaklumi bahwa proses perbaikan jalan ini adalah kewenangan provinsi, sehingga bukannya kami lamban atau tidak respon atas kerusakan jalan tersebut. Kalau kita yang perbaiki tanpa penyerahan aset terlebih dahulu berarti kita melakukan pelanggaran," demikian Windra.(ide)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Suzuki Carry vs Daihatsu Gran Max: Kendaraan Niaga yang Tangguh dan Ekonomis
- 2 Harga Beras 50 Kg: Stok Hemat untuk Keluarga dan Usaha di Bulan Ini
- 3 Modifikasi SUV vs Sedan: Gaya dan Fungsi yang Tetap Tren
- 4 Apakah Mobil Listrik dengan Harga Terjangkau Akan Menjadi Standar Baru?
- 5 Toyota Mirai vs Hyundai Nexo: Masa Depan Kendaraan Tanpa Emisi?
- 1 Suzuki Carry vs Daihatsu Gran Max: Kendaraan Niaga yang Tangguh dan Ekonomis
- 2 Harga Beras 50 Kg: Stok Hemat untuk Keluarga dan Usaha di Bulan Ini
- 3 Modifikasi SUV vs Sedan: Gaya dan Fungsi yang Tetap Tren
- 4 Apakah Mobil Listrik dengan Harga Terjangkau Akan Menjadi Standar Baru?
- 5 Toyota Mirai vs Hyundai Nexo: Masa Depan Kendaraan Tanpa Emisi?