Pasien Covid-19 yang Sembuh di Bengkulu Makin Bertambah

Pasien Covid-19 yang Sembuh di Bengkulu Makin Bertambah

RBO    >>>   BENGKULU   >>>  Kasus pasien positif Covid-19 dinyatakan sembuh kembali bertambah sebanyak 6 orang. Kini total pasien dinyatakan sembuh 20 orang. Namun kabar baik ini,  juga turut diiringi dengan tambahan 1 kasus positif Covid-19.

"Untuk penambahan kasus positif hari ini (Jumat-red), Kasus 72. Yaitu, jenis kelamin laki laki,  usia 25 tahun, alamat Pasar Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan. Kriteria Orang Tanpa Gejala (OTG). Saat ini dirawat di RSUD M.Yunus Bengkulu. Sedangkan untuk pasien dinyatakan sembuh, kasus 59, 60, 61, 62,63 , 64 dan 65 dari Kota Bengkulu. Semuanya cluster dari kesehatan, " ujar Jubir Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Jaduliwan,  SE, M. M dalam konfrensi persnya kemarin.

Selain itu,  terdapat pemeriksaan rapid test yang dinyatakan reaktif sebanyak 3 orang. Dengan rincian, pertama, berinisial R.A, usia 25 tahun, alamat Kabupaten Kepahiang, kriteria OTG. Saat ini pasien sedang melakukan isolasi mandiri. Kedua,  berinisial M.D, usia 57 tahun. Alamat, Kota Bengkulu. Kriteria OTG.  Sudah dilakukan pengambilan Swab dan menunggu hasil. Saat ini melakukan isolasi mandiri. Ketiga, berinisal H.P, usia 46 tahun, alamat Kota Bengkulu,  kriteria OTG. Sudah dilakukan pengambilan swab dan menunggu hasil. Saat ini melakukan isolasi mandiri.

"Hari ini juga ada penambahan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 1 orang berinisial T.P, usia 14 tahun, alamat Curup,  Kabupaten Rejang Lebong.  Hasil rapid test reaktif. Saat ini dirawat di RSUD Curup, Kabupaten Rejang, dengan diagnosa anemia gralis yang rutin transfusi darah setiap bulan," terangnya.

Sementara itu,  total kasus ODP per tanggal 29 Mei 2020 sebanyak 771. ODP selesai pemantauan 707, ODP masih dalam pemantauan  6,  tambahan ODP hari ini  2.  Dengan rincian  Rejang Lebong  1 orang, Mukomuko 1 orang. Total PDP 49. PDP yang dinyatakan sehat 12, PDP menjadi konfirmasi 6, PDP proses pengawasan/dirawat 15 PDP meninggal 16 orang.

Sedangkan untuk sampel yang diperiksa di laboratorium 877,  sampel positif 72, sampel yang proses pemeriksaan 165, jumlah pengambilan  swab di Labkesda Provinsi Bengkulu hari ini 10 sampel.  Dari rapid test yang sudah dilakukan se-Provinsi Bengkulu sebanyak 7.501. Rapid test yang unreaktif  7.365, rapid test yang reaktif 136, jumlah pemeriksaan rapid test di Labkesda Provinsi Bengkulu hari ini 94 orang.

"Total kasus positif se-Provinsi Bengkulu sebanyak 72 kasus. Dengan rincian, pasien sembuh 20 orang, pasien dirawat 17 orang, pasien isolasi mandiri/dalam pengawasan 33 orang, pasien meninggal 2 orang," tutupnya. (ach) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: