Komisi IV Minta Pemda Kembali Buka Aktivitas KBM di Sekolah
RBO >>> BENGKULU >>> Meskipun pandemi Corona Virus Disease (Covid-19) belum berakhir, namun Pemerintah Daerah (Pemda) diminta untuk kembali membuka aktivitas Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di sekolah. Permintaan ini disampaikan Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu, H. Zainal, S.Sos, M.Si. Menurutnya, tidak mungkin juga siswa terus-menerus belajar di rumah.
"Ada baiknya sekolah kembali di buka. Sehingga para siswa bisa kembali mengikuti proses pendidikan sebagaimana mestinya. Apalagi diwacanakan bakal diterapkan new normal, yang secara tidak langsung menandakan pola hidup kita bakal berdampingan dengan Covid-19," ungkap Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini kepada radarbengkuluonline.com Selasa (2/6).
Ia menilai, sistem belajar dengan menggunakan dalam jaringan (Daring) atau secara online kurang maksimal. Karena tidak seluruh daerah dalam wilayah Provinsi Bengkulu ini memiliki fasilitas yang mendukung. "Okelah kalau di Kota, mungkin jaringan internetnya lancar. Tapi di kabupate-kabupaten belum tentu. Bahkan ada siswa yang belum memiliki android," ujarnya.
Ditambahkan Waka Komisi IV DPRD Provinsi, Dempo Xler, S.Ip, M.Ap, ketika aktifitas KBM di sekolah kembali di buka, Pemda terlebih dahulu harus mempersiapkan formula yang tepat. "Sehingga para siswa tidak terpapar Covid-19. Dalam artian, formula yang dimaksud, tetap harus menyesuaikan dengan protokol kesehatan Covid-19," kata Dempo.
Lebih jauh dikatakannya, formula itu misal dengan memberlakukan sip-sipan, yang tentunya untuk menghindari kesan keramaian dalam ruang kelas. "Kemudian juga menyiapkan tempat cuci tangan, masker, ataupun kebutuhan lainnya. Yang jelas kita setuju jika proses KBM kembali dilakukan, sehingga siswa bisa menerima pendidikan dengan layak," singkat Dempo. (idn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Suzuki Carry vs Daihatsu Gran Max: Kendaraan Niaga yang Tangguh dan Ekonomis
- 2 Harga Beras 50 Kg: Stok Hemat untuk Keluarga dan Usaha di Bulan Ini
- 3 Apakah Mobil Listrik dengan Harga Terjangkau Akan Menjadi Standar Baru?
- 4 Polisi Selidiki Kasus Tabrak Lari di Kelurahan Babatan Seluma
- 5 Modifikasi SUV vs Sedan: Gaya dan Fungsi yang Tetap Tren
- 1 Suzuki Carry vs Daihatsu Gran Max: Kendaraan Niaga yang Tangguh dan Ekonomis
- 2 Harga Beras 50 Kg: Stok Hemat untuk Keluarga dan Usaha di Bulan Ini
- 3 Apakah Mobil Listrik dengan Harga Terjangkau Akan Menjadi Standar Baru?
- 4 Polisi Selidiki Kasus Tabrak Lari di Kelurahan Babatan Seluma
- 5 Modifikasi SUV vs Sedan: Gaya dan Fungsi yang Tetap Tren