Desa Serangai Tuntaskan Penyaluran BLT Dana Desa

Desa Serangai Tuntaskan Penyaluran BLT Dana Desa

RBO, ARGA MAKMUR - Desa Serangai, Kecamatan Batik Nau menuntaskan penyaluran Bantuan Langsung Dana Desa (BLT DD) untuk bulan ketiga. Hal tersebut bisa terlaksana setelah Pemdes Serangai sukses menyalurkan BLT Dana Desa untuk bulan pertama dan kedua yang berjalan tertib dan lancar. Seperti bulan pertama dan bulan kedua, pada bulan ketiga ini Pemdes Serangai kembali menyalurkan Bantuan Langsung Dana Desa (BLT DD) untuk 36 KK penerima manfaat. 36 KK penerima manfaat ini berdasarkan hasil Musyawarah Desa Khusus Penentuan Calon Penerima BLT DD yang telah diverifikasi dan divalidasi bersama.

Kegiatan tersebut digelar di kantor desa yang dihadiri langsung Kades Serangai, Sahat Simanungkalit, BPD, Pendamping, perangkat serta Tripika Kecamatan Batik Nau, Senin (06/07) kemarin.

Kades Serangai, Sahat Simanungkalit mengatakan penyaluran BLT Dana Desa bulan ketiga ini bisa disalurkan setelah penyaluran bulan pertama dan kedua sukses. "Alhamdulillah, bulan pertama dan bulan kedua telah sukses kita salurkan, dan hari ini kembali kita salurkan untuk bulan ketiga kepada 36 KK penerima manfaat, semoga dengan adanya bantuan ini dapat membantu masyarakat yang ekonominya terdampak covgid-19," singkat Kades. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: