Bupati Mian Disambut Hangat Warga Bukit Indah
RBO, ARGA MAKMUR - Bupati Bengkulu Utara, Ir. Mian melaksanakan kunjungan kerja (kunker) ke Desa Bukit Indah, Kecamatan Ketahun, kemarin Rabu (08/07). Bupati Mian di dampingi Kepala Dinas Perikanan dan Sekdis Ketahanan Pangan di sambut hangat warga Desa Bukit Indah.
Dalam kegiatan tersebut, Bupati menyerahkan bantuan berupa bibit tanaman bagi tiga kelompok wanita tani (KWT), yakni kelompok Desa Lubuk Mendai, kelompok Desa Fajar Baru, dan kelompok Desa Bikit indah. Bantuan bibit tanaman pangan, beserta pupuk yang diserahkan secara simbolis oleh Bupati, Ir. Mian dan diterima dengan senang oleh perwakilan kelompok tani.
Dalam sambutan, Bupati Mian menyampaikan, bantuan tersebut adalah bentuk dukungan pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan dan menunjang peningkatan ekonomi masyarakat dalam masa pandemic covid19. "Ini bentuk dukungan pemerintah dalam program ketahanan pangan dan sekaligus menunjang pertumbuhan ekonomi dalam masa pandemic covid 19 ini, "kata Bupati Mian.
Terpisah, Pj Kepala Desa Bukit Indah, Ika Rianti, mengucap terimakasih atas kunjungan kerja Bupati Mian kedesa yang dipimpinnya. "Terimakasih atas kunjungan pak Bupati ke desa kami, kami juga berterimakasih atas bantuan dan perhatian pak bupati untuk memajukan desa kami. Selain itu dukungan dari pihak perusahaan PT. KKK juga selama ini banyak membantu kami dari berbagai bidang, termasuk bidak pertanian," singkat Ika Rianti. (bri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Jadi Jutawan Modal 8 Induk Ayam, Pakan, Jamu dan Mesin Bikin Sendiri [Part 2]
- 2 Curah Hujan Tinggi, BPBD Bengkulu Tengah Imbau Warga Waspada Bencana Alam
- 3 8 Tips Memilih Mobil Bekas yang Berkualitas: Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Mobil Bekas
- 4 KPU Bengkulu Sukses Distribusikan Logistik Pilkada Serentak 2024 ke Pulau Enggano
- 5 Komisi II DPRD Bengkulu Selatan Dukung Penuh Program RADKSB
- 1 Jadi Jutawan Modal 8 Induk Ayam, Pakan, Jamu dan Mesin Bikin Sendiri [Part 2]
- 2 Curah Hujan Tinggi, BPBD Bengkulu Tengah Imbau Warga Waspada Bencana Alam
- 3 8 Tips Memilih Mobil Bekas yang Berkualitas: Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Mobil Bekas
- 4 KPU Bengkulu Sukses Distribusikan Logistik Pilkada Serentak 2024 ke Pulau Enggano
- 5 Komisi II DPRD Bengkulu Selatan Dukung Penuh Program RADKSB