Patut Dicontoh, Dusun Raja Sudah Salurkan BLT DD Bulan Ke Empat

Patut Dicontoh, Dusun Raja Sudah Salurkan BLT DD Bulan Ke Empat

RBI, ARGA MAKMUR – Bila di desa lain masih berkutat dengan Musdes Khusus dan Penyaluran BLT DD Tahap I, Namun Desa Dusun Raja, Lais ini malah sukses menyalurkan BLT DD untuk bulan Ke Empat.

Pemdes Dusun Raja, Kecamatan Lais yang dipimpin oleh Kadesnya Suroyo telah menyalurkan BLT DD untuk bulan ke Empat sebesar Rp. 300.000,- untuk 34 KK penerima manfaat.

Pemdes Dusun Raja mulai menyalurkan BLT DD untuk bulan ke Empat ini setelah Pemdes Dusun Raja sukses menyalurkan BLT DD untuk bulan pertama, kedua dan ketiga sebar Rp. 600.000.,-.

Penyaluran BLT DD Dusun Raja untuk bulan ke Empat tersebut di serahkan langsung oleh Kades Suroyo yang juga dihadiri Kasi PMD-K Lais Jhoni, BPD, Jajaran Perangkat Desa, Pendamping Desa, Babinsa dan Bhabin Kamtibmas di Balai Pertemuan Desa setempat.

Kades Dusun Raja, Suroyo mengatakan Deas Dusun Raja bisa menyalurkan BLT DD untuk bulan ke Empat ini setelah sukses menyalurkan BLT DD untuk bulan pertama, kedua dan ketiga. "Alhamdulillah berkat kerjasama bersama Pemdes, BPD dan unsur Tripika Kecamatan Lais sehingga Desa Dusun Raja bisa menyalurkan BLT DD untuk bulan ke Empat," kata Kades.

Kades juga mengatakan pada bulan ke Empat ini BLT DD hanya sebesar Rp 300.000,- sesuai dengan peraturan yang ada. "Sesuai dengan peraturan yang ada, yang mana di bulan pertama, kedua dan ketiga penerima manfaat BLT DD menerima uang sebesar Rp 600.000,- sedangkan di bulan ke empat ini hanya 300.000,-," kata Kades Suroyo.

Camat Lais Suryansyah, S. Pd melalui Kasi PMD-K Jhoni mengapresiasi atas kinerja Pemdes Dusun Raja yang telah menyalurkan BLT DD untuk bulan ke empat. "Patut diapresiasi kinerja Pemdes Dusun Raja yang sigap mengedepankan kepentingan warga masyarakat," kata Kasi PMD-K Lais Jhoni. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: