Tanjung Agung, Desa Terbanyak Salurkan BLT DD

Tanjung Agung, Desa Terbanyak Salurkan BLT DD

145 KK Warga Terima BLT DD

RBO, ARGA MAKMUR – Dari 10 Desa yang ada di Kecamatan Tanjung Agung Palik (TAP), Desa Tanjung Agung merupakan desa paling banyak menerima BLT DD. Yakni sebanyak 145 KK Warga penerima manfaat.

Pemerintah Desa (Pemdes) Tanjung Agung, Kecamatan Tanjung Agung Palik, Kabupaten Bengkulu Utara (BU) beberapa bulan sebelumnya telah selesai melakukan penyemprotan disinfektan cegah virus Covid-19, pembagiankan masker, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai dana desa (BLT DD) bulan pertama dan bulan kedua.

Selanjutnya Pemdes Tanjung Agung kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) untuk bulan ketiga sebesar Rp 600.000,- untuk 145 KK yang dikategorikan sebagai keluarga penerima manfaat (KPM).

Camat Tanjung Agung Palik (TAP) Benhar, S. Ip membuka langsung kegiatan tersebut, acara yang juga BPD, Perangkat, Pendamping, Babinsa, Bhabin Kamtibmas serta para penerima manfaat BLT DD Tanjung Agung di Kantor Desa.

Data yang berhasil dihimpun, Desa Tanjung Agung merupakan desa terbanyak yang menyalurkan Bantuan Langsung Tunai yang bersumber dari Dana Desa (BLT-DD). Tearcatat sebanyak 145 KK yang dikategorikan sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM). 145 KK ini merupakan hasil Musdessus penentuan calon penerima yang sebelumnya digelar oleh Pemdes bersama BPD dan Unsur Tripika Kecamatan Tanjung Agung Palik.

Kades Tanjung Agung, Sukamto mengatakan penyaluran BLT DD bulan ketiga ini masih sama pada bulan sebelumnya sebesar Rp600.000,-,

“Alhamdulillah kita kembali menyalurkan BLT DD untuk bulan ketiga yang mana nominalnya masih sama dengan bulan sebelumnya yakni sebesar Rp 600.000,- untuk 145 KK penerima manfaat, semoga bantuan ini bermanfaat," kata Kades Sukamto.

Camat TAP Benhar, S. Ip mengatakan untuk BLT DD tahap l APBDes TA 2020 ini, penyaluran 3 bulan berturut-turut sebesar Rp600.000 perbulannya di bulan pertama kedua dan bulan ketiga sudah selesai dibagikan. “Harapan kami BLT DD ini di manfaatkan dengan sebaik mungkin, seterusnya kami mengimbau seluruh warga Kecamatan TAP khususnya warga Tanjung Agung untuk 3 bulan tambahan di APBDes tahap II nantinya sebesar Rp 300 ribu selama tiga bulan, jadi manfaatkan dengan sebaik mungkin bantuan yang diberikan pemerintah tersebut,” singkat Camat Benhar, S. Ip. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: