Rosmayetti: Jangan Beratkan Murid dengan Tugas Banyak

Rosmayetti: Jangan Beratkan Murid dengan Tugas Banyak

RBO >>> BENGKULU >>>  Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Bengkulu, Dra. Rosmayetti MM mengatakan, ditengah pandemi Covid-19 meminta pada seluruh guru untuk tidak memberikan tugas berat pada anak didiknya. Khususnya, pada murid Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

"Memang kami sudah mendapat banyak keluhan orangtua, terkait tugas yang diberikan guru dinilai membebani anak dan orangtua," kata Rosmayetti pada radarbengkuluonline.com tadi siang.

Menurutnya, ditengah pandemi Covid-19 ini, murid berhak mendapatkan pembelajaran. Namun demikian, jang memberikan tugas yang berat pada murid. Sebab, ini juga yang membuat orangtua kebiggungan. Sebab, tidak sesuai dengan usianya.

"Saat usia PAUD, murid harus mendapatkan pendidikan yang sesuai dengan usianya. Karena masih pandemi ini, murid harus lebih dekat dengan orangtua," terangnya.

Untuk pola pembelajaran di Kota Bengkulu, untuk tingkat PAUD proses pembelajaran study club itu, walaupun study club, konsep belajar sambil bermain. Apalagi, dalam kondisi seperti ini, kiranya agar dapat memberikan edukasi orangtua, tentang metode belajar sambil bermain.

"Belajar sambil bermain bersama orangtua itu, supaya murid tidak menghabiskan waktunya hanya dengan bermain HP Android saja di rumah," tutupnya. (ach)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: