38 Tenaga Medis RSUD Jalani Swab

38 Tenaga Medis RSUD Jalani Swab

RBO, SELUMA - Kegiatan tracing atau penelusuran cluster tenaga medis kembali dilakukan. Kali ini tim dari laboratorium daerah Provinsi Bengkulu turun langsung untuk membantu melakukan tes swab kepada 38 tenaga medis dan pegawai RSUD Tais.

Tes dilakukan menyusul sebelumnya ditemukan adanya seorang pasien yang sempat dirawat di RSUD Tais yang baru diketahui terpapar Covid 19 ketika dirujuk ke rumah sakit Raflesia. "Ada sekitar 38 orang tenaga medis dan pegawai RSUD yang menjalani swab," ujar Kabid Pelayanan RSUD Tais, Sulaiman, kemarin.

Sebelumnya pihak RSUD Tais menerima pasien berinisial PU warga Kecamatan Seluma Barat yang hanya dilakukan rapid tes. Hasilnya, non reaktif, ketika didiagnosa mengidap apendisitis atau radang usus buntu saat ditangani tim medis RSUD Tais.

"Hasil swab ini diperkirakan dua hari kedepan baru dapat diketahui hasilnya. Hasil swab akan di bawa tim Labkesda Provinsi Bengkulu untuk dilakukan pemeriksaan," singkat dia. (0ne)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: