Forum Kades Kecamatan Ipuh Santuni Warga Sakit

Forum Kades Kecamatan Ipuh Santuni Warga Sakit

RBO >>>  IPUH >>>  Forum Kepala Desa Kecamatan Ipuh, Kabupaten Mukomuko menyambangi warganya yang sedang sakit pada Senin siang,(7/9). Forum Kades yang dikomandoi langsung Camat Ipuh, Sepradanur, S.Sos tersebut, pertama menyambangi rumah Sulaisis (50), warga Desa Tanjung Jaya, yang saat ini sedang melawan penyakit liver atau penyakit hati bocor dengan kondisi saat ini perut membesar. Selanjutnya forum Kades menyambangi rumah Sorli (50) yang juga merupakan warga Desa Tanjung Jaya, yang saat ini sedang berjuang melawan penyakit kelenjer atau pembengkakan dibagian leher.

Ketua Forum Kades Kecamatan Ipuh, Ramli mengatakan, setelah pihaknya mendapat informasi bahwa ada warganya yang sedang berjuang keras melawan suatu penyakit dari masyarakat, masing-masing anggota forum merasa terpanggil. Kemudian berhasil melahirkan sebuah keputusan untuk menjenguk langsung warga yang sedang sakit tersebut.

"Ada dua warga Desa Tanjung Jaya, Kecamatan Ipuh yang sedang sakit. Yaitu bapak Sulaisis dan bapak Sorli. Hari kita dari forum Kades Kecamatan Ipuh datang langsung untuk menjenguknya, dan memberi sedikit bantuan," sampainya.

Pihaknya dari Forum Kades Kecamatan Ipuh berharap penyakit yang diderita Sulaisis dan Sorli ini, segera diangkat oleh Allah SWT. Kemudian dengan adanya bantuan berupa uang yang tidak banyak dari forum Kades ini, bisa meringankan beban keluarga Sulaisis, dan Sorli. "Kami dari forum Kades memberikan sedikit bantuan. Semoga bapak Sulaisis segera sembuh dari penyakit ini," sampai Ramli saat menyerahkan bantuan kepada Sulaisis kemarin.

Untuk diketahui, Sulaisis yang juga seorang guru honorer di SMA Negeri 11 Mukomuko ini, pada bulan Februari 2020 lalu berawal dari menderita penyakit struk. Kemudian bulan Mei 2020 sembuh dari struk. Bahkan Sulaisis sempat masuk ke sekolah untuk mengajar seperti biasanya. Namun sejak satu bulan terakhir dia kembali diterpa penyakit liver (hati bocor).

"Saya tidak bisa keluar rumah sudah satu bulan. Saya hanya terbaring di rumah. Saya tidak mau dirawat di rumah sakit. Saya hanya mau menggunakan obat herbal saja," ungkap Sulaisis. Sementara itu, Sorli diketahui sudah satu tahun menderita penyakit kelenjer pembengkakan getah bening dibagian leher. Ia sangat membutuhkan uluran tangan para dermawan. Dia mengaku selama ini tidak mempunyai biaya untuk berobat ke rumah sakit. "Kalau bapak Sorli ini sudah satu tahun mengalami pembengkakan di bagian leher," ungkap Kades Tanjung Jaya, Pajar Dwi Atmojo.(ide)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: