Walikota Helmi Hasan Pamit, Serahkan Jabatan dan Fasilitas Negara ke Wawali
RBO >>> BENGKULU >>> Walikota Bengkulu Helmi Hasan beserta istri didampingi Wakil Walikota Dedy Wahyudi, Asisten II Zuliyati, Asisten III, M. Husni, Plt Diskominfosan Eko Agusrianto, Kepala DP3AP2KB Ramadan Indosman pamitan kepada seluruh Kepala OPD Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu jelang akan mengikuti pemilihan Gubernur. Helmi member motivasi kepada seluruh Kepala OPD untuk tetap semangat menjalankan program Pemkot dan untuk tidak pantang menyerah memberikan kebahagiaan bagi masyatakat Kota Bengkulu.Hal ini disampaikannya saat melakukan vidcon dengan seluruh Kepala OPD di Pemkot Bengkulu di Balai Kota, Jumat (25/9).
Tampak matanya berkaca-kaca, Helmi mengaku sangat senang dan gembira bertemu dengan orang-orang yang baik di Pemkot Bengkulu.
"Saya pribadi merasa senang dan gembira bisa dipertemukan dengan orang-orang baik di Pemkot Bengkulu ini. Mulai dari Wakil Walikota, pejabat, ASN, PTT di Pemkot semuanya merupakan tim kerja terbaik dengan menghasilkan kinerja yang baik. Saya ingin walaupun beberapa waktu ke depan bukan saya yang memimpin, saya minta semuanya jangan pernah lelah untuk terus menghadirkan kebahagiaan di tengah masyarakat," ujar Helmi nampak sedih ketika ingin pamitan.
Diwaktu menyerahkan aset negara kepada Wakil Walikota Dedy Wahyudi, dengan lirih Helmi kembali memberikan motivasi.
"Ukuran keberhasilan bukanlah disaat kita berhasil membangun gedung-gedung pencakar langit. Melainkan keberhasilan itu ketika masyarakat tersenyum dengan gembira, hatinya berbunga-bunga, anak yatim bisa memandang masa depannya, lansia bisa tersenyum walaupun dalam keadaan ekonomi susah. Untuk itu, jangan pernah berhenti untuk terus menghadirkan kebahagiaan di tengah masyarakat dengan terus berbuat kebaikan," tambah Helmi didampingi sang istri tercinta.
Disela pamitannya, Helmi mengucapkan permohonan maaf kepada warga Kota Bengkulu. "Warga Kota Bengkulu, saya minta maaf sebelumnya karena belum bisa menjadi yang terbaik. Dengan pengalaman yang minim, umur yang masih muda, mungkin banyak kesalahan yang kami perbuat, untuk itu saya minta maaf apabila ada permasalah yang belum saya selesaikan," pungkas Helmi dengan penuh makna.
Ditempat yang sama, Dedy mengungkapkan bahwa dia siap melanjutkan program yang telah digagas Walikota Bengkulu.
"Terhitung besok, beliau resmi memasuki masa kampanyenya dan hari ini ia menyerahkan aset terkait dengan jabatannya. Seperti rumah dinas, mobil oprasional, dan beliau juga berpesan melalui vidcon tadi untuk terus menjalankan dan menyukseskan program Kota Bengkulu religius dan bahagia. Hal ini merupakan contoh yang baik sebagai pemimpin tidak mencampuradukan fasilitas negara dengan kampanyenya.’’
Dedy juga mendoakan Walikota Bengkulu Helmi Hasan agar terus sukses ke depannya dengan menciptakan Bengkulu religius dan bahagia.(ae3/rsm)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: