Jongkong Terbalik, Empat Nelayan Ipuh Nyaris Tenggelam
RBO >>> IPUH >>> Empat nelayan di Kecamatan Ipuh, Kabupaten Mukomumuko, nyaris tenggelam di kawasan Pantai Pasar Ipuh, pada Senin Pagi,(5/10). Mereka yaitu, Yuyun (38) Nelayan asal Desa Tanjung Harapan, Kecamatan Ipuh, Kadir (45) Nelayan asal Desa Tanjung Harapan, Kecamatan Ipuh, Eka (36) nelayan asal Desa Pulau Makmur Kecamatan Ipuh, dan Idon (34) nelayan asal Desa Pulau Makmur, Kecamatan Ipuh. Korban atas nama Idon terpaksa dilarikan ke Puskesmas Kecamatan Ipuh lantaran lemas dihantam ombak. Sementara tiga korban lainnya dibawa ke rumahnya masing-masing.
Berdasarkan data yang terhimpun, peristiwa itu berawal dari masing-masing nelayan tersebut melaut mencari ikan seperti biasanya di laut Pantai Pasar Ipuh. Kemudian tiba-tiba Jongkong (kapal) saudara Yuyun dan Kadir mengalami kerusakan mesin di tengah laut. Jongkong (Kapal) saudara Eka dan Idon datang menghampiri jongkong saudara Yuyun dan Kadir. Dengan tujuan membantu menarik jongkong Yuyun ke daratan dengan menggunakan tali, namun menjelang sampai ke daratan, kedua jongkong tersebut dihantam ombak. Sehingga membuat kedua jongkong nelayan tersebut terbalik dan nyaris tenggelam.
Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. Hanya saja korban atas nama Idon harus dilarikan ke Puskesmas Kecamatan Ipuh, lantaran tidak bertenaga akibat hantaman ombak. Keempat nelayan itu terombang ambing di tengah laut sekitar lebih kurang 15 menit. "Semuanya selamat. Tidak ada korban jiwa. Hanya saja satu orang korban dilarikan warga ke Puskesmas Ipuh untuk mendapatkan pertolongan medis," ungkap warga setempat, Novriandy.(ide)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Hasil Sementara Pilwakot Bengkulu, Dedy Wahyudi-Ronny Tobing Raih 43.276 suara, Dedy-Agy Raih 29.575 Suara
- 2 Derta Rohidin Ucapkan terimakasih Kepada Tim dan simpatisan, Optimis Romer Menang di Pilgub Bengkulu
- 3 Ini TPS Tempat Cabup dan Cawabup Mukomuko Nyoblos Poto Mereka Masing-Masing
- 4 Versi Quick Count LSI-Denny JA Helmi-Mian Unggul 56,18 Persen, Rohidin-Meriani 43, 82 Persen
- 5 Statmen Cawagub Bengkulu Meriani Ketika Nyoblos Didampingi Anggota DPD RI Elisa Ermasari
- 1 Hasil Sementara Pilwakot Bengkulu, Dedy Wahyudi-Ronny Tobing Raih 43.276 suara, Dedy-Agy Raih 29.575 Suara
- 2 Derta Rohidin Ucapkan terimakasih Kepada Tim dan simpatisan, Optimis Romer Menang di Pilgub Bengkulu
- 3 Ini TPS Tempat Cabup dan Cawabup Mukomuko Nyoblos Poto Mereka Masing-Masing
- 4 Versi Quick Count LSI-Denny JA Helmi-Mian Unggul 56,18 Persen, Rohidin-Meriani 43, 82 Persen
- 5 Statmen Cawagub Bengkulu Meriani Ketika Nyoblos Didampingi Anggota DPD RI Elisa Ermasari