Jajaran Dinas Kesehatan Kota Terus Tekan Angka Pasien Covid

Jajaran Dinas Kesehatan Kota Terus Tekan Angka Pasien Covid

RBO >>>  BENGKULU >>>  Jajaran Dinas Kesehatan Kota terus berupaya menekan angka pasien terpapar Covid-19. Segenap jajarannya dikerahkan untuk mencegah covid-19 agar tidak berkembang.

"Upaya di 20 UPTD naungan Dinas Kesehatan Kota terus kita tingkatkan. Setiap seorang yang terinfeksi Covid langsung kami telusuri dan dilakukan penyembuhan dengan menerapkan tindakan standar penanganan pasien Covid-19. Baik itu pengecekan swab, peningkatan imun tubuh, penjemuran dan melakukan aktivitas fisik selama 20 menit setiap harinya, "jelas Kepala Dinas Kesehatan Kota Bengkulu, Susilawati kepada radarbengkuluonline.com  di ruang kerjanya tadi siang.

Mengenai masih tingginya angka terpapar Covid-19, Kadis mengatakan hal ini disebabkan masih kurang disiplinnya penerapan 3 M. Terutama di pasar. Karena, pemakaian masker kurang maksimal. Ini hanya dikenakan sebatas dagu saja. Untuk itu, Kadis menambahkan, patroli penegakan disiplin protokol kesehatan yang dilakukan satgas tugas, yakni TNI, Polri dan Satpol PP terus dilakukan. Selain kesadaran, kecendrungan timbulnya kluster-kluster Covid -19 sebelumnya banyak dibawa oleh pendatang dan untuk masa sekarang, penyebaran bersumber dari orang terdekat yang terinfeksi dan itu menular. Hal ini dicontohkan kluster pasar dan yang terbaru yakni kluster perkantoran.

Upaya lain, seperti penerapan PSBB. Hal tersebut oleh Kadis menjawab dirasakan belum saatnya. Karena menurutnya, peningkatan yang drastis belum terlihat dari naiknya angka terpapar di bulan September dan Oktober. Sedangkan di bulan November terjadi penurunan.

"Penerapan PSBB belum saatnya, karena dimasa perbaikan perekonomian dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat masih bisa terkontrol dan dalam kajian kita untuk bioskop masih bisa melakukan operasional, "ujar Kadis.(ae-4)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: