Durian Daun Jaring Asmara Lewat Musrenbangdes 2022

Durian Daun Jaring Asmara Lewat Musrenbangdes 2022

RBO, ARGA MAKMUR - Pemerintahan desa Durian Daun Kecamatan Lais, Kabupaten Bengkulu Utara menggelar Musyawarah Perencana Pembangunan Desa (Musrenbangdes) untuk tahun 2022 yang dilaksanakan di kantor desa Durian Daun, Senin (14/12/2020). Dalam pelaksanaan acara Musrenbangdes tersebut dihadiri oleh Camat Lais yang diwakili oleh Kasi PMD-K Joni, Kepala Desa Durian Daun Novian Aroza, S.E, Bhabinkamtibmas, Tokoh adat, tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh Wanita, Anggota BPD, pendamping desa , Masyarakat serta para tamu undangan lainnya. Dalam sambutannya Kasi PMD-K Joni menyampaikan,” rencana pembangunan desa untuk tahun 2022 harus perlu memilah kebutuhan mana yang urgent atau tidak, perlu ada keseimbangan fisik prasarana dan pembangunan manusianya , pembangunan wilayah berikut isinya bisa di gunakan, dan bisa menciptakan ketahanan pangan di masyarakat di saat pandemi Covid-19,” ujar Kasi PMD-K Joni. Kades Durian Daun Novian Aroza, S. E mengatakan bahwa musrenbangdes ini di laksanakan untuk anggaran tahun 2022. Dirinya meminta kepada setiap RT, Dusun dan masyarakat untuk mengajukan program-program pembangunan Tahun 2022 yang akan datang,“ Silahkan sampaikan usulan, masukan, ide apa saja yang diinginkan untuk tahun 2022 mendatang,” Singkat Kades Novian Aroza, SE. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: