PU Ukur Kembali Link Jalan Desa Talang Berantai- Napal Putih

PU Ukur Kembali Link Jalan Desa Talang Berantai- Napal Putih

RBO, ARGA MAKMUR - Dalam hitungan satu bulan, pihak PU telah dua kali melaksanakan pengukuran jalan Desa Talang Berantai-Napal Putih yang berstatus sebagai jalan Provinsi tersebut. Kepala Desa Talang Berantai, Samsir mengatakan, Kendati jalan tersebut berstatus jalan Provinsi, namun beliau pernah menyampaikan kepada Bupati BU, Ir. Mian kondisi jalan tersebut. Tentu Bupati pun tak bisa berbuat banyak, mengingat jalan tersebut bukan wewenang Pemkab untuk perbaikannya. "Terhitung satu bulan ini, jalan desa kami telah dua kali di ukur pihak PU Provinsi. Dan meski jalan ini jalan Provinsi, saya sempat mempertanyakan kepada Bupati, kenapa jalan link Ketahun-Napal Putih belum dibangun. Bupati beralasan, jalan tersebut kewenangan provinsi," kata Kades. Lanjut, masyarkat jelas sangat berharap, di tahun angaran 2021 mendatang, link jalan yang sempat diukur dua kali oleh pihak PU provinsi tersebut bisa terlialisasi pembangunannya. "Masyarakat sangat berharap di tahun angaran 2021 mendatang link jalan Ketahun-Napal Putih bisa dibangun. Mengingat pak gubernur telah pernah melintasi jalan tersebut, tentu beliau telah merasakan sensasi terombang ambing di dalam mobil saat melintasi jalan yang puluhan tahun tak tersentuh pembangunan itu," singkat Kades Samsir. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: