TNI Harus Siap Hadapi Bencana
RBO >>> BENGKULU >>> Komandan Korem 041/Gamas Brigjen TNI Yanuar Adil memberikan Jam Komandan perdana diawal tahun 2021 kepada personel Korem 041/Gamas. Kemudian, juga memberikan penghargaan kepada 3 orang prajurit Korem 041/Gamas yang berprestasi. Acara ini digelar di Gedung Balai Prajurit, Jalan Pembangunan No. 3 Padang Harapan Kota Bengkulu Senin (18/1).
Kegiatan pengarahan tersebut diikuti juga oleh Kasrem 041/Gamas, para Kasi Kasrem 041/Gamas, para Dan/Ka Satdisjan jajaran Korem 041/Gamas, para Pasi Korem 041/Gamas, para Kabalakrem 041/Gamas serta seluruh Prajurit dan PNS Korem 041/Gamas. Sebelum dilaksanakan kegiatan pengarahan dan pemberian penghargaan, terlebih dahulu personel Korem 041/Gamas menerima paparan dari Plh. Kainfolatha Korem 041/Gamas Letda Inf Efrizal Antoni tentang Tutorial Download Aplikasi Asabri Mobile.
Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan Danrem 041/Gamas memberikan ucapan “Selamat Ulang Tahun” kepada 11 orang Personel Korem 041/Gamas yang lahir pada bulan Januari dan juga memberikan penghargaan dan apresiasi kepada 3 orang prajurit Korem 041/Gamas yang berprestasi dalam bidang menembak senjata ringan.
Penghargaan dan apresiasi tersebut diberikan guna memotivasi anggota lainnya agar dapat berbuat dan bekerja lebih baik lagi untuk Satuan Korem 041/Gamas. Kali ini, penghargaan tersebut diberikan kepada Pelda Gunawan Budiarto (Anggota Detasemen Markas Korem 041/Gamas), Serka Tono Irawan (Anggota Staf Teritorial Korem 041/Gamas) dan Kopda Hermanto (Anggota Provost Korem 041/Gamas).
Dalam pengarahannya Danrem 041/Gamas menyampaikan beberapa penekanan. Diantaranya untuk seluruh personel Korem 041/Gamas harus tetap menjaga Protokol Kesehatan guna mencegah penyebaran virus Covid-19. Karena Virus Covid-19 sangat berbahaya. Terutama untuk personel yang sudah berumur di atas 40 tahun serta memiliki penyakit bawaan, karena akan sangat mudah terserang virus Covid-19. Personel Korem 041/Gamas juga diminta untuk selalu menjaga keharmonisan keluarganya dan di tahun 2021 ini, ada program pemerintah yang harus disukseskan. Yaitu, vaksinasi yang bertujuan untuk memberikan kekebalan tubuh guna mencegah penularan virus Covid-19 dan personel Korem 041/Gamas diminta untuk mendukung dan mensosialisasikan program pemerintah tersebut.
Selain itu, Danrem juga menyampaikan terkait bencana alam yang sering terjadi di wilayah Indonesia, khususnya Provinsi Bengkulu, maka untuk masyarakat Bengkulu khususnya TNI harus selalu siap dalam menghadapi bencana alam tersebut. “Hal yang harus dilakukan oleh anggota Korem 041/Gamas bila terjadi bencana alam berskala besar adalah yang pertama selamatkan keluarga kamu. Yang kedua, berkumpul di Makorem. Yang ketiga, tunggu instruksi pejabat tertua yang ada di Makorem. Setelah berkumpul di Makorem akan diberikan instruksi lebih lanjut (pembagian tugas). Karena kehadiran TNI sangat dibutuhkan dalam menghadapi bencana alam, disamping kita melindungi keluarga kita sendiri,” pungkasnya.
Mengakhiri arahannya pada Jam Komandan, Danrem 041/Gamas mengharapkan untuk semua Program Kerja di tahun 2021 harus dilaksanakan dengan baik.(idn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: