Ahmad Ridwan Janji Majukan Himasi Unived

Ahmad Ridwan Janji Majukan Himasi Unived

RBO >>>  BENGKULU >>> Pengurus Baru Himpunan Mahasiswa Sistem Informasi (Himasi) Universitas Dehasen (Unived) Bengkulu yang terbentuk beberapa waktu lalu sudah dilantik Sabtu (23/1) . Pelantikan itu dilakukan di Kampus Unived oleh Kaprodi Sistim Informasi, Indra Kenedi M.Kom.

Pengurus yang dilantik itu adalah, Ahmad Ridwan dari semester 3  sebagai Ketua Umum, Sekretaris, Bella Oktavia dari semester 3 dan bendahara, Hernawati, semester 3. Dan pengurus ini juga dilengkapi dengan pengurus divisi.

Pelantikan ini dihadiri  ormawa-ormawa setiap organisasi yang ada di Universitas Dehasen. Seperti, Himatansi (Himpunan Mahasiswa Akutansi), Himika (Himpunan Mahasiswa Informatika), Himaksi (Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi), Himakum (Himpunan Mahasiswa Hukum), Himaplik (Himpunan Mahasiswa Admitmistrasi Publik), UKM Seni, UKM  Mapala, UKM Kerohanian dan  dosen-dosen dari Sistem Information.

Kaprodi Sistem Informasi Unived, Indra Kenedi mengatakan, ia  mendukung penuh  kegiatan yang dilakukan organisasi Himpunan Mahasiswa Sistem Informasi. Karena di dalam sebuah organisasi ini kita harus saling bekerja sama dan saling membantu untuk kemajuan organisasi dan mahasiswa. Jangan  sampai organisasi ini vakum dan tidak ada kegiatannya.

''Karena, kita mempunyai senior-senior yang bisa membantu kalian selama di Himasi tersebut. Dan juga saya berharap untuk Himasi ini harus memperbanyak kegiatan-kegiatan. Jangan sampai enggak ada kegiatan. Karena, selama 2 periode saya menjabat sebagai pembina Himasi ini, kegiatan itu cuman beberapa saja yang dilakukan. Maka dari itu, untuk Himasi harus melakukan kegiatan yang sudah dibuat oleh ketua baru yang terpilih, '' ujur Indra Kenedi.

Ketua Umum Himasi yang baru, Ahmad Ridwan mengatakan,  ia dan pengurus lainnnya berjanji ingin memajukan Himasi ini agar menjadi lebih baik lagi dan bisa berkembang seperti hima-hima lainnya yang ada di Unived. ''Saya pasti akan membantu pengurus lainnnya   dan memberikan yang terbaik buat anggota-anggota Himasi.''

Himasi ini, lanjutnya,  mempunyai 5 divisi. Yaitu, divisi minat bakat, divisi kerohanian, divisi pendidikan dan pelatihan, divisi seni dan juga divisi SDM (sumber daya manusia).

Ia berharap  semoga organisasi ini lebih maju lagi, lebih jaya,  dan juga lebih dikenal di lingkungan masyarakat. ''Agar mereka lebih tau bagaimana kegiatan yang kami lakukan pada saat kami turun di lapangan dan memberi motivasi terhadap mereka agar tau cara kami mempelajari lingkungan masyarakat kami ,'' ujar Ahmad Ridwan. (Mg-2)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: