DPMD Minta Pemdes Aktifkan Polindes

DPMD Minta Pemdes Aktifkan Polindes

RBO, MANNA - Kepala DPMD Bengkulu Selatan Hamdan Syarbaini, S.Sos mengatakan bahwa Pemerintah Desa harus mengaktifkan PolinDes yang ada di setiap Desa agar masyarakat bisa merasakan program daerah dalam hal pengobatan gratis. "Masyarakat harus memanfaatkan tenaga kesehatan yang ada di setiap desa untuk mendapatkan layanan  kesehatan. Apalagi saat sudah seluruh desa merekrut yang namanya perawat desa untuk memberikan pelayanan dasar kesehatan untuk mencegah terjadinya hal - hal yang tidak kita inginkan," kata hamdan di ruangannya, Selasa(02/02). Apalagi sudah ada Peraturan Menteri Desa dengan prioritas Dana Desa Permendes Nomor 13 mengamanatkan untuk menciptakan Desa Sehat. Artinya Pemerintah Desa boleh menganggarkan obat - obatan tetapi jenis obat - obatan yang dibeli melalui Pemerintah Desa. Perawat Desa harus melakukan koordinasi dengan pihak Puskesmas dan Dinas Kesehatan maupun pihak rumah sakit.Bahkan Bupati Bengkulu Selatan juga dalam hal ini Gusnan Mulyadi, SE,MM sudah memerintahkan untuk 142 Desa, Agar setiap masyarakat Desa yang ada di 11 Kecamatan ini bisa merasakan layanan dasar tentang kesehatan bahkan  tidak ada lagi tempat berobat yang disiapkan Pemerintah Kabupaten Bengkulu selatan menolak apabila ada masyarakat yang ingin berobat. Adapun tujuan diaktifkannya Polindes ini untuk mengetahui adakah kesehatan masyarakat sejak dini, kalau nantinya terdapat penyakit yang kronis dan tidak bisa dilayani di Polindes. maka pihak Polindes merekomendasikan ke rumah Sakit Umum. "Dengan aktifnya Polindes kita mampu meningkatkan mutu kesehatan di Desa agar lebih maksimal, Apalagi saat ini kita masih dalam kondisi pandemi Covid -19 dengan aktifnya PolinDes bisa secara cepat memantau kesehatan masyarakat, Apakah penyakit yang dideritanya ini membahayakan ataupun tidak, bahkan bisa memantau apakah masyarakat ini terserang virus atau tidak yang bisa menyebarkan kepada orang lain," Pungkas hamdan.(afa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: