Tim Air Dikit akan Turun ke Sumber Sari

Tim Air Dikit akan Turun ke Sumber Sari

RBO >>>  AIR DIKIT >>>  Camat Air Dikit, Syafriadi, SH terus mengimbau Pemerintah Desa (Pemdes) di wilayah Kecamatan Air Dikit untuk mempercepat menyampaikan pengajuan pencairan Dana Desa dan Anggaran Dana Desa (DD/ADD) tahap I TA 2021. Ia mengaku sejauh ini baru dua Desa di Kecamatan Air Dikit yang sudah menyampaikan pengajuan pencairan ke Badan Keuangan Daerah (BKD) Mukomuko. Yaitu, Desa Sumber Makmur dan desa Air Kasai.

"Sejauh ini baru dua desa yang sudah berhasil menyampaikan pengajuan pencairan. Kita terus mengimbau pihak Desa agar jangan sampai terlambat menyampaikan pengajuan pencairan," ucap Syafriadi saat dihubungi radarbengkuluonline.com tadi siang.

Dijelaskannya, hingga saat ini masih ada satu Desa yang belum mengevaluasi Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (RAPBDes). Yaitu Desa Sumber Sari. Pihak tim evaluasi dari Kecamatan berencana akan turun langsung ke Desa Sumber Sari untuk membantu menyelesaikan penyusunan RAPBDes. "Kita masih mengejar Desa Sumber Sari untuk segera menuntaskan penyusunan RAPDes. Jangan sampai tertinggal jauh dan terlambat dalam menyampaikan usulan pencairan."

Ditambahkannya, untuk desa yang sudah mengevaluasi RAPBDes dan sudah mendapat nomor register dari bagian hukum Setdakab Mukomuko yaitu, Desa Pondok Lunang, Desa Air Dikit, Desa Dusun Baru V Koto dan Desa Sari Bulan. Masing-masing desa ini sekarang dalam proses pengajuan. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini bisa menandatangani SP2D untuk pencaitan tahap I. "Desa yang belum menyampaikan pengajuan pencairan ini terus kita bina. Dan kita bantu dalam melengkapi semua syarat pengajuan pencairan," demikian Syafriadi.(ide)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: