17 Desa Kecamatan Kerkap Ikuti Pelatihan Aplikasi eDMC

17 Desa Kecamatan Kerkap Ikuti Pelatihan Aplikasi eDMC

RBO, ARGA MAKMUR - Dalam rangka untuk lebih memudahkan jajaran Pemdes di 17 Desa dalam wilayah Kecamatan  Kerkap Bengkulu Utara. Jajaran Kecamatan bersama Forum Komunikasi Kepala Desa atau FKKD Kecamatan menghelat Pelatihan  Aplikasi bagi jajaran Pemdes serta operator desa .

Pantauan radarbengkuluonline.com, pelatihan Elektrik Desa Melawan Covid-19 (e-DMC) yang dipusatkan di Balai Kantor Camat ini dibuka oleh Camat Kerkap Indra Novi,S.Sos. Camat Novi dalam pemaparannya mengajak jajaran Pemdes untuk mengikuti pelatihan selama 2 hari  (05-06 April 2021) dengan sebaik-baiknya.

Ini penting bagi jajaran Pemdes dalam upaya memerangi Covid-19 di desa-desa dalam wilayahnya. "Saya berharap agar Pemdes dapat menerapkan Aplikasi eCMD ini dan selalu terbangunnya pola informasi lewat aplikasi ini," kata Camat Novi.

Ketua Pelaksana Kasi PMDK, Kecamatan Kerkap Fatonah, dalam  laporannya mengaktakan tujuan pelatihan eDMC Aparatur desa di 17 Desa yang ada yang berlangsung selama 2 hari. Fatonah mengatakan narasumber dalam Pelatihan tersebut merupakan orang - orang yang berkompeten di bidangnya. "Mereka adalah Camat Kerkap Novi Indra,S.Sos, Nopita Susanti,S.Pt Tenaga Ahli Tepat Guna Kegiatan P3MD BU dan Bimbo Muharam,S.Sos Kasi TTG Dinas PMD BU," jelasnya. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: