Harga Mas di Kota Bengkulu Turun

Harga Mas di Kota Bengkulu Turun

RBO, BENGKULU – Sebelum bulan Ramadan lalu, harga mas di Kota naik mencapai Rp 882.000 pergramnya. Setelah bulan Ramadan dan lebaran, harga mas kini turun jadi Rp 740.000 pergramnya. Penurunan harga mas tersebut tidak diketahui pasti oleh pedagang toko mas di Pasar Panorama. “Untuk harga mas tua Rp 822.000 pergram. Sedangkan mas muda Rp Rp 330.000 pergram. Harga itu belum termasuk upah kami dalam mendesain mas itu, mau bentuk cincin, kalung dan sebagainya,” ujar Pemilik Toko Mas Sepakat, Pasar Panorama Blok 0, Uda Mul kepada radarbengkuluonline.com, Selasa (18/5). Menurutnya, harga mas turun bisa jadi dikarenakan pandemi Covid-19 masih mewabah. Sehingga, masyarakat yang membeli mas juga ikut menurun. “Semenjak harga mas turun, masyarakat yang menjual mas juga tidak terlalu banyak lagi. Tapi usai lebaran, yang membeli mas juga cukup tinggi,” terangnya. Dijelaskannya, masyarakat yang membeli mas, didominasi oleh calon pengantin (catin) yang akan menikah. Setelah bulan Ramadan, memang banyak catin yang mengantre untuk menggelar akad nikah dan resepsi. “Paling banyak yang membeli cincin mas berkisar 5 gram. Kalau ditotalkan bersihnya Rp 5.000.000, dari upah dan sebagainya. Alhamdulillah, berkah kami usai lebaran ini,” tutupnya. (ach)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: