Walikota Bengkulu Salurkan Bantuan Untuk Ketua RT 7 Sumur Dewa
RBO <<< BENGKULU <<< Setelah sebelumnya diberitakan radarbengkuluonline.com bahwa ada salah satu Ketua RT anggota FK RTRW Kota Bengkulu, yaitu Ketua RT 7 Kelurahan Sumur Dewa bernama Arman yang sakit dan butuh bantuan, Pemerintah Kota Bengkulu langsung merespon cepat dengan mendatangi sekaligus menyalurkan bantuan berupa uang tunai senilai Rp 3 juta dari UPT Baznas untuk Arman. “Tadi setelah mendapatkan informasi dari Ketua Forum RTRW Kota Bengkulu, saya langsung menindaklanjuti dan kita datangi. Harapannya, semoga dengan bantuan yang diberikan bisa bermanfaat dan kondisi Pak Arman selaku Ketua RT bisa segera pulih dari penyakit yang dideritanya,” ungkap Walikota H. Helmi Hasan SE usai menyerahkan bantuan, siang Kamis (20/5).
Dengan adanya kejadian Ketua RT yang sakit dan baru diketahui saat ini, Walikota Bengkulu dua periode itu meminta peran aktif dari FK RTRW Kota Bengkulu dalam hal memberikan informasi seperti kejadian Arman. “Kita harap inilah peran FK RTRW Kota segera memberikan informasi terkait kondisi para Ketua RTRW bila ada yang sakit dan kondisinya membutuhkan bantuan pemerintah, segera koordinasikan dan akan segera kita tindaklanjuti secepatnya,” terang Walikota Helmi.
Adapun dari Wakil Walikota Dr Dedy Wahyudi SE, MM yang ikut menyerahkan bantuan bersama Walikota, dia menambahkan, semoga Ketua RT 7 Kelurahan Sumur Dewa segera diberi kesehatan dan kesabaran dalam menghadapi cobaan ini. “Tetap semangat dan yakin bahwa setiap penyakit akan ada obatnya. Yakinlah akan sehat kembali. Dan untuk keberangkatan ke Palembang nanti, silakan berkoordinasi dengan dinas atau OPD terkait guna memakai ambulance yang telah disediakan,” tegas Dedy Wahyudi.
Setelah kedatangan orang nomor satu Kota Bengkulu bersama Wakil Walikota, serta Camat dan Lurah setempat, Arman yang saat ini berusia 43 tahun dan kondisinya duduk diatas kursi roda mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan dan dukungan yang diberikan untuk kesembuhannya. “Kami ucapkan terima kasih atas bantuan dari Pak Wali serta Wawali, juga untuk FK RTRW Kota Bengkulu, Ketua Forum beserta pengurus dan anggotanya yang telah peduli dan memberikan perhatian kepada kami sekeluarga,” terang Arman yang mempunyai tiga orang anak tersebut.
Sementara itu, dari Ketua FK RTRW Kota Bengkulu, Drs Dharma Setiawan SH menceritakan kronologis sakit yang diderita oleh Arman itu bukan karena kecelakaan, melainkan akibat sakit dikepalanya. Dimana saat ini dia sudah menggunakan selang dibeberapa bagian atas tubuhnya. “Pak Arman ini, sudah beberapa bulan terbaring sakit dan tidak bisa beraktivitas seperti biasa. Sementara biaya kehidupan mereka sekeluarga juga semakin sulit. Untuk itu, pada Bulan Ramadan lalu, kami dari FK RTRW sudah mengumpulkan donasi sumbangan kawan-kawan dan telah kita berikan sebagai bentuk wujud kepedulian kita sesama Ketua RT dan RW terhadap rekan kita. Setelah kami menyerahkan bantuan kemarin, Saya melihat kondisi Pak Arman memang cukup memprihatinkan dan bantuan yang kita kumpulkan nampaknya masih jauh dari kata cukup. Sementara untuk mengobati penyakitnya Arman disarankan berobat ke RS di Palembang. Meskipun ada BPJS, namun saat berobat ke Palembang nanti, tentu butuh biaya untuk Arman dan keluarga yang mendampingi selama di Palembang. Tadi setelah saya sampaikan pada Pak Wali juga Wawali, respon pemerintah sangat cepat dan bantuan segera turun. Untuk itu kami ucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuannya. Selain itu, untuk biaya berobat Arman, kita masih butuh tambahan biaya. Sebab itu bagi para dermawan yang bersedia memberikan bantuan atau menyumbang, kami dari FK RTRW menyambut baik hal itu,” pungkas Iwan Kadar --panggilan akrab Ketua FK RTRW Kota Bengkulu tersebut. (idn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: