Alhamdulillah, 78 KPM Desa Kali Nikmati BLT DD
RBO >>> ARMA JAYA >>> Akhirnya Pemerintahan Desa Kali, Kecamatan Arma Jaya, Kabupaten Bengkulu Utara bisa menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahap I tahun anggaran 2021. Yakni bulan Januari, Februari dan Maret kepada 78 KPM yang masing-masing menerima uang tunai Rp 900. 000.
Keterlambatan penyaluran BLT DD di Desa Kali tahun 2021 ini dikarenakan ada permasalahan teknis yang mana oknum Kepala Desa setempat tersandung kasus korupsi Dana Desa (DD) yang merugikan Negara hingga ratusan juta rupiah yang berimbas tidak bisa dicairkannya Dana Desa (DD).
Namun setelah oknum Kades setempat resmi menjadi tahanan jaksa, puncak Pemerintahan Desa (Pemdes) Kali diambil alih oleh PLH Kades, yakni Hairusmandi yang langsung bergerak cepat sesuai mekanisme dan aturan yang ada, sehingga bisa disalurkannya BLT DD untuk tahap I bulan Januari, Februari dan Maret pada Sabtu (11/09/2021) kemarin.
Hadir dalam penyaluran BLT DD Desa Kali tersebut yakni jajaran Pemdes, BPD, pendamping desa serta Tripika Kecamatan Arma Jaya sesuai protocol kesehatan.
PLH Kades Kali, Hairusmandi yang akrab disapa Irus kepada radarbengkuluonline.com mengatakan, penyaluran BLT DD Kali tahun 2021 ini bisa dilaksanakan berkat kerja keras bersama dan semoga bantuan ini berguna untuk masyarakat yang menerima.
”Alhamdulillah, akhirnya kita bisa salurkan BLT DD. Semoga bantuan ini berguna dan bermanfaat, sesuai juknis yang ada, in sya Allah akhir tahun ini semua SPJ kita selesaikan,” jelas Irus. (bri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Jadi Jutawan Modal 8 Induk Ayam, Pakan, Jamu dan Mesin Bikin Sendiri [Part 2]
- 2 8 Tips Memilih Mobil Bekas yang Berkualitas: Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Mobil Bekas
- 3 KPU Bengkulu Sukses Distribusikan Logistik Pilkada Serentak 2024 ke Pulau Enggano
- 4 Apa Makna Pantun Pjs Bupati Mukomuko Saat Apel di Penghujung Masa Jabatan, Siap Maju Pilbup?
- 5 8 Cara Merawat Mobil Listrik agar Baterai Awet: Tips agar Mobil Listrik Tetap Optimal dan Baterai Tidak Cepat
- 1 Jadi Jutawan Modal 8 Induk Ayam, Pakan, Jamu dan Mesin Bikin Sendiri [Part 2]
- 2 8 Tips Memilih Mobil Bekas yang Berkualitas: Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Mobil Bekas
- 3 KPU Bengkulu Sukses Distribusikan Logistik Pilkada Serentak 2024 ke Pulau Enggano
- 4 Apa Makna Pantun Pjs Bupati Mukomuko Saat Apel di Penghujung Masa Jabatan, Siap Maju Pilbup?
- 5 8 Cara Merawat Mobil Listrik agar Baterai Awet: Tips agar Mobil Listrik Tetap Optimal dan Baterai Tidak Cepat