Tanpa APBD, Bunga Bugenvil Perindah Kota Manna
RBO >>> MANNA >>> Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Bengkulu Selatan, Ir. Jonior Hafis MP mengatakan, bahwa untuk menciptakan keindahan kota dengan berbagai tanaman bunga disepanjang jalan jalur dua di Kota Manna, yaitu dari Kantor Bupati sampai ke Desa Kurauan, itu dilakukan tanpa menggunakan satu sen pun dana dari APBD Bengkulu Selatan.
"Bunga bugenvil yang kita tanam sepanjang jalan itu adalah hasil pembibitan yang kita lakukan sendiri di dalam polybag. Setelah bugenvil ini dianggap bisa hidup, kita tanam sepanjang jalan tadi. Jumlahnya ada sebanyak 750 batang, " ucap Jonior saat ditemui radarbengkuluonline.com di ruang kerjanya tadi siang.
''Kalau bibit bunga bugenvil ini dianggarkan dalam APBD, itu dananya besar juga. Kalau dihitung satu bibit saja dianggap Rp 20.000 saja, sudah berapa anggaran yang harus dikeluarkan.''
Pihaknya, lanjutnya, hanya mengeluarkan biaya untuk membeli polybag saja. Sedangkan tanahnya, mencari disisa - sisa pembakaran sampah. Walaupun pembibitannya terkesan asal - asalan, tukasnya, tetapi bunga yang di tanam ini lumayan juga. Bunga tersebut sudah bisa memperindah Kota Manna. Bahkan saat ini pihaknya terus membuat pembibitan bunga bugenvil lagi sebanyak 450 batang. Ini nantinya akan ditanam di ruas - ruas jalan dalam Kota Manna.
"Bahkan dengan memanfaatkan SDM yang ada di DLKH, kita saat ini sedang melakukan pembibitan bunga Sakura yang juga nantinya akan di tanam di sepanjang jalan. Untuk saat ini, kita tanam dulu di perkarangan kita. Kalau sudah banyak, baru kita pindahkan. Setelah kami menanam bunga ini, kami memintak kepada masyarakat untuk menjaganya. Jangan dicuri, "harapnya.
Saat ini, pihaknya melakukan pembibitan tanaman angsana. Pohon ini bermanfaat sebagai pohon pelindung yang diberikan oleh pihak CPO, karena tanaman ini saat banyak kegunaannya. Jumlah tanaman angsana ini, sudah ada pembibitan sekitar 200 batang.
"Kalau di Ibukota Jakarta, daerah itu sudah melakukan penanaman angsana ini. Karena, tanaman ini mampu menyerap polusi udara yang dikeluarkan oleh CPO itu. Sehingga udara yang dihirup oleh masyarakat sekitar tetap sehat dan bersih. " (afa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Hasil Sementara Pilwakot Bengkulu, Dedy Wahyudi-Ronny Tobing Raih 43.276 suara, Dedy-Agy Raih 29.575 Suara
- 2 Derta Rohidin Ucapkan terimakasih Kepada Tim dan simpatisan, Optimis Romer Menang di Pilgub Bengkulu
- 3 Versi Quick Count LSI-Denny JA Helmi-Mian Unggul 56,18 Persen, Rohidin-Meriani 43, 82 Persen
- 4 Statmen Cawagub Bengkulu Meriani Ketika Nyoblos Didampingi Anggota DPD RI Elisa Ermasari
- 5 Ini TPS Tempat Cabup dan Cawabup Mukomuko Nyoblos Poto Mereka Masing-Masing
- 1 Hasil Sementara Pilwakot Bengkulu, Dedy Wahyudi-Ronny Tobing Raih 43.276 suara, Dedy-Agy Raih 29.575 Suara
- 2 Derta Rohidin Ucapkan terimakasih Kepada Tim dan simpatisan, Optimis Romer Menang di Pilgub Bengkulu
- 3 Versi Quick Count LSI-Denny JA Helmi-Mian Unggul 56,18 Persen, Rohidin-Meriani 43, 82 Persen
- 4 Statmen Cawagub Bengkulu Meriani Ketika Nyoblos Didampingi Anggota DPD RI Elisa Ermasari
- 5 Ini TPS Tempat Cabup dan Cawabup Mukomuko Nyoblos Poto Mereka Masing-Masing