Desa Penyangkak Rehab Posdes dan Bangun JUT

Desa Penyangkak Rehab Posdes dan Bangun JUT

radarbengkuluonline.com -  AIR BESI - Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, Pemerintah Desa Penyangkak, Kecamatan Air Besi, Kabupaten Bengkulu Utara saat ini terus membangun dan melakukan peningkatan SDM masyarakat setempat melalui APBDes tahun 2021 ini.

Untuk tahun 2021 ini, Pemerintah Desa Penyangkak telah melakukan 2 pengerjaan fisik. Yaitu rehab bangunan posyandu desa dan membangun rabat beton jalan usaha tani melalui anggaran Dana Desa tahun 2021.

Khusus untuk pengerjaan rabat beton, anggaran sebesar 200 juta telah dikucurkan untuk membangun 270 meter jalan di dusun satu selama 90 hari. Pembangunan dilakukan dengan menggunakan sistem swakelola. Sehingga selain transparan, masyarakat juga dapat bekerja.

Kepala Desa Penyangkak, Hamdan AR kepada radarbengkuluonline.com mengatakan, untuk membuat warga nyaman, pihaknya juga telah merehab bangunan posyandu desa. Diharapkan seluruh pembangunan tersebut dapat difungsikan dengan baik dan dijaga dengan baik oleh masyarakat.

“Warga kita ini mayoritas adalah pekebun. Nah, sudah sepatunya kita bangun jalan rabat betonnya dan kita rehab gedung posyandu tersebut agar warga dapat nyaman berkebun dan yang ke posyandu juga nyaman untuk datang, “ ujar Hamdan dengan senyum khasnya.

Salah seorang pengendara yang melintas, yakni Novi Hasannah turut senang adanya pembangunan jalan rabat beton tersebut. Jalan yang sebelumnya susah dilalui pengendara, saat ini sudah sangat mudah dilintasi untuk mengangkut hasil karet alam masyarakat.

“Dulu susah warga melintas di jalan ini. Sekarang sudah gak licin lagi dan semoga pembangunan dapat ditingkatkan. Terima kasih pak kades dan jajaran perangkat desa, “ ujar Novi Hasannah. (bri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: