Alhamdulillah, Warga Kali Terima BLT DD dan JUT

Alhamdulillah, Warga Kali Terima BLT DD dan JUT

radarbengkuluonline.com, ARMA JAYA - Pemerintah Desa Kali, Kecamatan Arma Jaya , Kabupaten Bengkulu Utara akhirnya menyalurkan BLT DD sekaligus Musrebangdes tahun 2023 dan sertifikasi hasil pengerjaan rabat beton. Dalam kegiatan tersebut, bantuan yang sempat tertunda disebabkan kasus korupsi menimpa Kades Non aktif beberapa waktu lalu oleh aparat penegak hukum.

SILAHKAN BACA:

Warga Lubuk Tanjung Minta Lanjutkan Program Jalan Mulus

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Desa Kali, Hairusmandi menyebutkan, untuk proses pencairan membutuhkan perjuangan berat dan kerjasama team. Sehingga diharapkan warga dapat memanfaatkan dengan baik bantuan yang diberikan pemerintah.

BACA JUGA:

Nakes RSUD Mukomuko Mengadu ke DPRD

Hairusmandi juga menyebutkan melalui dana desa tahun 2021 juga membangun lapangan bola dan jalan usaha tani yang telah dilakukan sertifikasi untuk segera dimanfaatkan masyarakat umum. " Ya kita bangun juga rabat beton dan Alhamdulillah BLT DD telah kita salurkan juga kepada masyarakat yang berhak. Semoga bermanfaat, " ujar Hairusmandi.

Camat Arma Jaya, Hartono melalui Kasi PMD,Tamrin turut mengapresiasi pembangunan yang telah mulai dilakukan Pemerintah Desa Kali dan berharap dijaga dengan baik agar bisa bertahan lama.

" Kita harap masyarakat dapat menjaga dengan baik pembangunan yang telah dilakukan oleh pemdes dan kita harus saling mengingatkan agar desa lebih maju lagi, " ujar Tamrin. (Bri).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: