Sukses, Serah Terima Jabatan 9 Kades di Kabawetan

Sukses, Serah Terima Jabatan 9 Kades di Kabawetan

radarbengkuluonline.com, KEPAHIANG - Serah Terima Jabatan (Sertijab) dari 9 Pj Kepala Desa kepada Kepala Desa terpilih periode 2021-2026 sukses digelar. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Kecamatan Kabawetan, Kabupaten Kepahiang tadi siang.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Kabawetan, Babinsa, Bhabinkamtibmas serta tamu yang lainnya. Sebelumnya, Bupati Kepahiang, Dr. Ir Hidayutllah Sjahid, MM. IPU telah melakukan pelantikan secara resmi kepada 69 kepala desa definitif masa bakti 2021-2027, dari hasil Pilkades Serentak kabupaten Kepahiang 2021, yang bertempat di halaman Kantor Bupati Kepahiang Selasa (28/12 ) lalu. SILAHKAN BACA: Ini Penjelasan Gubernur Soal Sampah di Pantai Panjang

Camat Kabawetan, Yunanto Budi, N, S. Hut melalui Sekcam Kabawetan, Riduan menyampaikan ucapkan terima kasih kepada masyarakat di Kecamatan Kabawetan dan BPD dalam melaksanakan Pilkades di kecamatan tersebut dengan lancar, sukses.

"Ya, kami mengucapkan selamat atas dilantiknya para kepala desa terpilih. Kami ingin Kepala Desa yang baru agar cepat untuk merealisasikan visi dan misinya saat kampanye. Harus sinergis, sinkron, senapas dengan visi dan misi Kabupaten Kepahiang. Yaitu, terwujudnya masyarakat Kabupaten Kepahiang mandiri dan sejahtera serta berdaya saing," ujarnya. BACA DULU: MTQ Tingkat Kabupaten Kepahiang Terancam

Sesuai dengan amanah Bupati Kepahiang saat pelantikan, ia juga meminta agar tidak tergesa-gesa dalam mengganti perangkat desa. Ini mengingat saat ini dalam proses musyawarah desa untuk perencanaan APBDes tahun 2022. BACA JUGA: Ini Dia Orang Bengkulu Yang Tersangkut Namanya di Jalan (28-Tamat)

Kades harus mengoptimalkan SDM yang ada dan merajut tali silaturahim. Pasca Pilkades, semuanya harus bersatu menbangun desa. "Harapan kita, Kades baru harus mampu memajukan potensi di desa agar bisa lebih maju lagi kedepannya. Kepala desa harus selalu bersinergi dan selalu bekerjasama dengan aparat yang terkait." (crv) .

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: