Hasil Sidak, Minyak Goreng Banyak Kosong di Seluma
radarbengkuluonline.com, SELUMA- Menindaklanjuti kelangkaan minyak goreng (Migor) di pasaran, Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM (Disperindag kop dan UKM) Minggu (27/2) menggelar sidak (Inspeksi mendadak) di sejumlah pasar, warung dan toko retail di sejumlah wilayah di Kabupaten Seluma. Hasilnya, banyak kekosongan dan keterbatasan stok migor. Terutama jenis migor premium.
" Banyak yang kosong. Terutama di Indomaret dan Alfa Maret. Yang ada cuma di Indomaret Sukaraja dan arah Talo. Selebihnya, banyak yang kosong," kata Plt Kepala Disperindagkop Seluma, Gun Ibrori S.Pd kepada radarbengkuluonline.com Senin (28/2).
Menurut Gun Ibrori, meskipun tersedia, sejumlah pedagang masih menjual migor dengan relatif tinggi. " Tidak melebihi standar harga yang ditetapkan. Hanya saja harganya berganti. Tidak mematuhi HET," sampainya.
Dari pantauan di lokasi menurutnya, harga minyak goreng jenis premium rata-rata dijual dengan harga Rp 18 ribu per liter." Kalau minyak goreng curah, malah tidak kita ketemukan di lapangan."
Sementara, terkait apakah pihaknya bakal menggelar operasi pasar atau bazar murah khususnya untuk menanggulangi kelangkaan migor, pihaknya mengaku masih akan berkoordinasi dengan Bupati Seluma. (One)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Hasil Sementara Pilwakot Bengkulu, Dedy Wahyudi-Ronny Tobing Raih 43.276 suara, Dedy-Agy Raih 29.575 Suara
- 2 Derta Rohidin Ucapkan terimakasih Kepada Tim dan simpatisan, Optimis Romer Menang di Pilgub Bengkulu
- 3 Ini TPS Tempat Cabup dan Cawabup Mukomuko Nyoblos Poto Mereka Masing-Masing
- 4 Versi Quick Count LSI-Denny JA Helmi-Mian Unggul 56,18 Persen, Rohidin-Meriani 43, 82 Persen
- 5 Statmen Cawagub Bengkulu Meriani Ketika Nyoblos Didampingi Anggota DPD RI Elisa Ermasari
- 1 Hasil Sementara Pilwakot Bengkulu, Dedy Wahyudi-Ronny Tobing Raih 43.276 suara, Dedy-Agy Raih 29.575 Suara
- 2 Derta Rohidin Ucapkan terimakasih Kepada Tim dan simpatisan, Optimis Romer Menang di Pilgub Bengkulu
- 3 Ini TPS Tempat Cabup dan Cawabup Mukomuko Nyoblos Poto Mereka Masing-Masing
- 4 Versi Quick Count LSI-Denny JA Helmi-Mian Unggul 56,18 Persen, Rohidin-Meriani 43, 82 Persen
- 5 Statmen Cawagub Bengkulu Meriani Ketika Nyoblos Didampingi Anggota DPD RI Elisa Ermasari