Benteng Dongkrak Penilaian SAKIP dengan Coaching Clinic dan Counseling

Benteng Dongkrak Penilaian SAKIP dengan Coaching Clinic dan Counseling

radarbengkuluonline.com, BENTENG – Sekda Benteng, Edy Hermansyah,Ph.D melakukan audiensi dengan Asisten Deputi (Asdep) Koordinasi Perumusan Kebijakan dan Evaluasi Reformasi Birokrasi Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN RB) RI.

Sekda Benteng Edy Hermansyah menjelaskan, bahwa dalam upaya perbaikan sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah menuju percepatan pelaksanaan reformasi birokrasi, Pemkab Benteng merencanakan coaching clinic dan counseling tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dan reformasi birokrasi bagi kepala OPD dilingkungan Pemkab Benteng.

"Pihak KemenPAN RB mendukung sepenuhnya rencana pelaksanaan Coaching Clinic dan Counseling bagi Kepala OPD dilingkungan Pemkab Benteng. Kegiatan ini akan difasilitasi langsung oleh KemenPAN RB di Jakarta," ungkapnya kepada radarbengkuluonline.com  tadi siang.

Ditambahkan, bahwa sejak tahun 2017 nilai SAKIP pemerintah Kabupaten Benteng selalu berada pada nilai Cukup. Itu semua disebabkan karena Peraturan Daerah (Perda) RPJMD yang kurang tepat dalam perumusanan indeks kinerja utama dan turunannya.

"Saya mengharapkan dengan diadakannya Coaching Clinic dan Counseling ini dapat mendongkrak penilaian SAKIP Pemkab Benteng lebih baik lagi," pungkasnya. (ags)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: