Talang Jarang Kembali Salurkan BLT DD Untuk 30 KPM
radarbengkuluonline.com, AIR NAPAL - Pemerintahan Desa Talang Jarang, Kecamatan Air Napal, Kabupaten Bengkulu Utara kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahun anggaran 2022.
Data yang berhasil dihimpun, penyaluran BLT DD oleh Pemdes Talang Jarang ini untuk tahap kedua (bulan April, Mei dan Juni) kepada 30 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang masing-masing KPM menikmati uang tunai sebesar Rp 900.000,-.
Penyaluran BLT DD Talang Jarang tahap dua (April, Mei dan Juni) dikomandoi langsung oleh Kepala Desa, Rodimansyah yang juga dihadiri Camat Air Napal, Supandi, SH yang diwakili Sekcam Air Napal, Ramdani Halian SH, Kasi PMD Bobby Ertanto, BPD, perangkat desa dan pendamping desa, Jumat (20/05/2022).
Kades Rodimansyah dalam sambutannya menegaskan kepada penerima manfaat agar menggunakan uang BLT DD untuk kebutuhan sehari-hari. "Gunakanlah uang bantuan untuk kepentingan sesuai kebutuhan pokok sehari-hari. Karena, tidak semua orang mendapatkan bantuan ini," jelasnya.
Sementara itu Camat Supandi, SH melalui Sekcam Ramdani Halian, SH didampingi Kasi PMD Bobby Ertanto juga mengimbau kepada masyarakat penerima manfaat bantuan pemerintah untuk memanfaatkan bantuan sesuai kebutuhan sehari-hari.
"Bagi penerima manfaat bantuan pemerintah, baik itu BLT DD, BPNT, BST dan sebagainya agar menggunakan uang bantuan sesuai kebutuhan pokok sehari-hari," jelas Ramdani Halian. (bri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Hasil Sementara Pilwakot Bengkulu, Dedy Wahyudi-Ronny Tobing Raih 43.276 suara, Dedy-Agy Raih 29.575 Suara
- 2 Versi Quick Count LSI-Denny JA Helmi-Mian Unggul 56,18 Persen, Rohidin-Meriani 43, 82 Persen
- 3 Usai Nyoblos Diri Sendiri, Gusnan Mulyadi Yakin Terpilih Lagi Jadi Bupati Bengkulu Selatan
- 4 Sengit!! Paslon Gubernur Bengkulu Saling Klaim Kemenangan
- 5 Pemprov Bengkulu Mendapatkan Dana Sebesar USD 757.255 dari Green Climate Fund
- 1 Hasil Sementara Pilwakot Bengkulu, Dedy Wahyudi-Ronny Tobing Raih 43.276 suara, Dedy-Agy Raih 29.575 Suara
- 2 Versi Quick Count LSI-Denny JA Helmi-Mian Unggul 56,18 Persen, Rohidin-Meriani 43, 82 Persen
- 3 Usai Nyoblos Diri Sendiri, Gusnan Mulyadi Yakin Terpilih Lagi Jadi Bupati Bengkulu Selatan
- 4 Sengit!! Paslon Gubernur Bengkulu Saling Klaim Kemenangan
- 5 Pemprov Bengkulu Mendapatkan Dana Sebesar USD 757.255 dari Green Climate Fund