Masyarakat Lebong Tandai Datangi Kantor Bupati dan DPRD Bengkulu Utara

 Masyarakat Lebong Tandai   Datangi Kantor Bupati dan DPRD Bengkulu Utara

Perwakilan masyarakat Lebong Tandai foto bersama dengan Ketua DPRD Bengkulu Utara usai menyampaikan aspirasinya-Berlian-

 

 

Desak Berhentikan 3 Orang Anggota BPD

 

ARGA MAKMUR, RADARBENGKULUONLINE.COM - Puluhan masyarakat Desa Lebong Tandai, Kecamatan Napal Putih, Bengkulu Utara mendatangi Kantor Bupati Bengkulu Utara, Senin (03/10/2022). 

Kedatangan warga ini sebagai protes masyarakat atas tidak diresponnya surat permohonan pemberhentian tiga orang anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Lebong Tandai yang telah mereka layangkan.

Namun disayangkan kedatangan masyarakat tersebut tidak dapat dihadiri Bupati. Karena, sedang dinas luar kota. Asisten I Dullah, SE dan Kapala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Margono S. Pd mewakili Bupati untuk menemui perwakilan masyarakat dan mendengarkan aspirasi mereka.

Masyarakat pun mendesak agar Bupati dapat merespon surat permohonan yang telah mereka layangkan sebanyak dua kali dan menuntut Bupati segera memberhentikan atau mencabut SK tiga orang anggota BPD Desa Lebong Tandai yang dinilai tidak menjalankan fungsi dan tupoksi sebagai BPD.

Saat dikonfirmasi RADARBENGKULUONLINE.COM , salah seorang masyarakat, Mulyadi alias Buyung Jengot yang juga ikut dalam aksi itu mengatakan, dirinya dan puluhan masyarakat yang mendatangi Kantor Bupati hari ini meminta Bupati segera berhentikan tiga orang anggota BPD Lebong Tandai.

BACA JUGA:Sapuan: Desa Jangan Sampai Gelembungkan Silpa APBDes

"Tujuan kami datangi Kantor Bupati hari ini, meminta Bupati segera berhentikan 3 orang anggota BPD Lebong Tandai. Hal itu kami lalukan karena mereka kami nilai tidak bekerja sesuai fungsi BPD," ungkapnya.

Terpisah Asisten I Dullah, SE menyampaikan, Pemda terkhusus Bupati telah merespon surat permohonan tersebut. Namun tentu pemberhentian BPD harus melalui mekanisme dan aturan.

"Bapak Bupati telah menindaklanjuti permohonan masyarakat. Tapi semua harus melalui aturan," singkat Dullah.

Ditambahkan Dullah, dirinya pun berterimakasih atas kedatangan masyarakat Desa Lebong Tandai dan pihaknya akan segera mengunjungi Kecamatan Napal Putih.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: