Pemkab Benteng Terima Penghargaan dari Menkeu
Pemkab Benteng terima penghargaan dari Menkeu Atas Raihan WTP-Agus/ist-
BENTENG, RADARBENGKULUONLINE.COM - Atas prestasinya menerima raihan opini Wajar Tanpa Penilaian (WTP) 3 kali berturut-turut, yakni sejak tahun 2019 hingga tahun 2021, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Benteng menerima penghargaan dari Menteri Keuangan (Menkeu) RI.
Penghargaan tersebut diserahkan oleh Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Bengkulu, Syarwan,SE,MM kepada PJ Bupati Benteng, Dr.Heriyandi Roni,M.Si, Senin (17/10) di ruang rapat Bupati Benteng.
"Apresiasi yang luar biasa saya sampaikan kepada seluruh jajaran dan pihak-pihak yang mendukung. Terutama dalam hal pelaporan keuangan daerah," terang Pj Bupati Benteng.
Heriyandi Roni berharap jajarannya tetap memiliki komitmen untuk mempertahankan prestasi ini.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Pemkab Benteng telah berhasil meraih opini WTP dari BPK atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) 3 kali secara berturut-turut.
BACA JUGA:524 Guru Datangi Pemprov Bengkulu untuk Pertanyakan Nasib
"Saya terus mengajak dan memotivasi seluruh SKPD untuk bersama-sama meningkatkan kinerja dalam melayani masyarakat, melakukan gerakan membangun daerah sesuai visi dan misi yang telah ditetapkan," terangnya.
Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Bengkulu Syarwan,SE,MM menjelaskan, bahwa apa yang dilakukan Pemkab Benteng atas LKPD telah berhasil dengan mendapatkan WTP, tentu ini sangat mengembirakan dan harus diapresiasi.
BACA JUGA:Manusia Pemakan Kucing Tidak Bisa Dipidana
"Saya ucapkan selamat untuk Kabupaten Benteng yang telah mendapatkan WTP," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: