Musala Al-Hamid Padang Serai Gelar Perayaan Maulid

Musala Al-Hamid Padang Serai Gelar Perayaan Maulid

Suasana kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Musala Al-Hamid -Adam-

 

BENGKULU, RADARBENGKULUONLINE.COM  - Musala Al-Hamid dan Rumah Tahfidz As-Salam  mengadakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H tahun 2022 bakda Isya, Jumat (28/10).

Musala yang terletak di Jalan Semangka 5 RT. 12 RW.03 Kelurahan Padang Serai, Kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu, tepatnya di Perumahan Kampung Melayu Residence 1 ini setiap tahun rutin mengadakan kegiatan ini.

Hadir pada acara ini, Lurah Padang Serai, sesepuh, tokoh adat, tokoh agama, Ketua LPM Padang Serai, Abrianto, Ketua RT 03, Hamsar Ansari Hasibuan, Ketua  RT. 12, Jatmiko beserta, pengurus musala, pengurus Rumah Tahfidz As-Salam beserta seluruh jamaah Musala Al-Hamid 

Pada kesempatan ini ditampilkan pula nasyid serta shalawat badar dari santri dan pengurus dari Rumah Tahfidz As-Salam.

Ketua RT.12 sekaligus ketua penyelenggara, Jatmiko  mengungkapkan bahwa orang tua bertanggung jawab memberikan pendidikan agama sebagai benteng bagi anak-anaknya.

BACA JUGA:Sukses, IKS Provinsi Bengkulu Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW

"Perkembangan teknologi yang kian hari semakin beraneka ragam mengharuskan kita sebagai orang tua menyiapkan benteng iman dan takwa untuk anak-anak kita. Salah satu caranya, sekali seumur mereka hendaknya dapat khatam Al-Quran. Ini tujuannya agar jika suatu saat mereka lalai atau melangggar norma mereka dapat ingat dan kembali ke jalan lurus yang diridhai Allah SWT.''

Ustadz Ali Sukron Fauzi dalam tausiyahnya menyampaikan, hendaknya kita menyamakan apa yang menjadi kesukaan Allah SWT dan para malaikat menjadi kesukaan kita pula.

BACA JUGA:Bapak Dua Anak Ditemukan Meninggal Dalam Gudang Ikan

"Sampai dengan saat ini hingga nanti, Allah SWT dan para malaikatnya selalu mengumandangkan shalawat kepada Nabi Muhammad SAW. Maka dari itu hendaknya kita pun selaku umatnya Nabi Muhammad setiap hari bershalawat. Karena dengan bershalawat kita di hari akhir akan mendapat syafaat dari Nabi Muhammad SAW," tutur Ali Sukron Fauzi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: