230 Rumah Warga Gratis Pasang Listrik

230 Rumah Warga  Gratis  Pasang Listrik

Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Bengkulu Ir. Mulyani-Windi-radarbengkulu.disway.id

BENGKULU, RADARBENGKULU.DISWAY.ID  - Upaya Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu  untuk memberikan kesejahteraan terhadap warga kurang mampu terus dilakukan.

Terbaru, sedikitnya ada 230 warga di dua Kabupaten akan  mendapatkan aliran listrik gratis. Dua  Kabupaten tersebut yakni Bengkulu Utara dan Kabupaten Kepahiang. Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Bengkulu, Ir. Mulyani.

BACA JUGA: Ini Penyebab Jemaah Calon Haji Bengkulu Kena Biaya Tambahan

 

 

 

 

 

"230 rumah tangga miskin yang akan terpasang listrik gratis," sampainya. 

Dikatakannya, pemasangan listrik  di dua kabupaten tersebut ada perubahan.

Sebelumnya kuota untuk masyarakat miskin yang mendapatkan listrik gratis tersebut dibagi sama rata.

 Akan tetapi setelah dilakukan survei di lapangan, ternyata di Kabupaten Kepahiang lebih banyak masyarakat yang layak mendapatkan pemasangan listrik dibandingkan dari Kabupaten Bengkulu Utara. 

BACA JUGA:Menyingkap Tambo Suku Rejang di Provinsi Bengkulu (15) - Tuan Putri Serindang Bulan Yang Malang

 

 

 

 

 

"Untuk pembagian kuotanya itu tidak sama. Kabupaten Kepahiang lebih banyak," ungkapnya. 

Lanjutnya, pemasangan di Kabupaten Bengkulu Utara dan Kabupaten Kepahiang untuk  pengadaan peralatan itu sudah selesai.

Untuk pelaksanaan saat ini sedang melakukan tahap kontrak yang akan dilakukan pada Juni ini.

"Pengadaan peralatan itu sudah. Sedangkan untuk pemasangan kontraknya pada pertengahan Juni ini, " katanya. 

BACA JUGA:Cara Efektif Meningkatkan Kesuburan

 

 

 

 

 

Sebelumnya, pada 2022 Pemprov Bengkulu merealisasikan program listrik gratis dengan memasang listrik ke 200 rumah milik masyarakat kurang mampu di dua wilayah. 

Untuk realisasi program listrik gratis tersebut, Pemprov Bengkulu menyiapkan anggaran sebesar Rp 325 juta.

Selain itu, ia menyebutkan pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) perubahan, pihaknya akan menambahkan pemasangan listrik gratis.

BACA JUGA:KemenkumHAM Bengkulu Gelar Sosialisasi Pendaftaran Perseroan Perorangan Bagi UKM

 

 

 

 

 

Program listrik gratis tersebut diprioritaskan terhadap daerah yang belum mendapatkan sambungan listrik dan program tersebut juga akan berlanjut pada tahun depan.

"Ini merupakan 10 program prioritas Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu "tuturnya.

Untuk diketahui, listrik yang akan diberikan secara gratis kepada masyarakat tersebut yakni listrik 450VA. Sedangkan kriteria masyarakat yang akan mendapatkannya,  merupakan masyarakat kurang mampu dan NIK Kartu Keluarga tidak pernah digunakan oleh orang lain. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://radarbengkulu.disway.id / 230 rumah warga gratis pasang listrik