Keluarga Kerukunan Tabut Bengkulu Harus Setor PAD Rp 70 Juta

Keluarga Kerukunan Tabut Bengkulu Harus Setor PAD Rp 70 Juta

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu, Karmawanto-Windi-radarbengkulu.disway.id

RADARBENGKULU.DISWAY.ID – Dalam Festival Tabut 2023 yang akan diselenggarakan pada bulan Juli mendatang, Keluarga Kerukunan Tabut (KKT) yang ditunjuk sebagai penanggungjawab ritual dan bazar. 

BACA JUGA: Laka Lantas Mengenaskan, Pengendara Motor Meninggal Dunia Ditempat

 

 

 

 

 

Maka, selama penyelenggaraan berlangsung, KKT diharuskan berkontribusi Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp 70 juta. 

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu, Karmawanto mengatakan, PAD itu dibebankan pada pihak KKT karena bertanggungjawab mengelola areal bazar, tempat berupa tenda atau lapak untuk berdagang atau area permainan selama pelaksanaan event tabut yang akan digelar mulai 1 – 10 Muharram 1444 Hijriah mendatang. 

 

 

 

 

 

“Diserahkan pada KKT untuk mengelola. Kita berkoordinasi dengan mereka misalnya untuk retribusi air, kebersihan yang harus mereka bayar dengan DLH Kota. Jadi diserahkan betul-betul karena kita sudah mengarahkan ke swastanisasi,” ujar Karmawanto yang ditemui usai rapat persiapan Tabut di Pemprov Bengkulu, Senin (19/6).

BACA JUGA:Ya Ampun, Daerah Dekat Pusat Kota Ini Sinyal Selularnya Timbul Tenggelam

 

 

 

 

 

Ditanyakan terkait besaran sewa lapak atau tenda yang nantinya akan dibebankan pada pedagang di areal pelaksanaan Tabut, Karmawanto mengaku tidak mengetahui pasti dan sepenuhnya diserahkan pada pihak KKT. 

“Saya tidak tahu, tapi KKT ditargetkan menyerahkan ke rekening Pemda Rp 70 juta selama 10 hari pelaksanaan Tabut. Jadi kira-kira Rp 7 juta per malamnya,” ungkapnya.

BACA JUGA:Kini Lagi Dicari !!! Ada Kopi dari Bengkulu yang Bikin Nagih, Tenang & Bahagia?

 

 

 

 

 

Sedangkan untuk mengelola parayaan Tabut penyelenggara yakni KKT mendapatkan dana hibah dari Pemerintah Provinsi Bengkulu sebesar Rp 100 juta.

 “Pemerintah Provinsi Bengkulu memberikan hibah pada 17 KKT sebesar Rp 100 juta bersumber dari APBD,” tutupnya.

BACA JUGA:Titik Nok Pembangunan Dermaga PPN Seluma Dimulai

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://radarbengkulu.disway.id /keluarga kerukunan tabut bengkulu harus setor pad rp 70 juta