Pemdes Air Baus II Serahkan Hasil Pembangunan ke Masyarakat

Pemdes Air Baus II Serahkan Hasil Pembangunan ke Masyarakat

Penyerahan Dokumen Hasil Pekerjaan-Berlian-radarbengkulu

RADARBENGKULU - Pemerintah Desa (Pemdes) Air Baus II, Kecamatan Hulu Palik, Kabupaten Bengkulu Utara telah menyelesaikan semua pekerjaan fisik sarana prasarana yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahun anggaran 2023.

Kegiatan tersebut berupa pembangunan jalan usaha tani dua jalur panjang 275 meter, rehab rabat beton sepanjang 200 meter dan jamban warga sebanyak 7 unit.

BACA JUGA:Ahli Waris Korban Laka Maut di Kerkap Bengkulu Utara Terima Santunan Jasa Raharja

 

Semua kegiatan tersebut telah selesai dikerjakan oleh Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) dan telah dilakukan sertifikasi oleh tim teknis serta telah dilakukan Musyawarah Desa Serah Terima (MDST) yang dihadiri Kades Sutamsi, Camat diwakili Sekcam Sahruramadan, BPD, Pendamping Desa, Pendamping Lokal Desa, TPK dan Wakil Masyarakat, Kamis, 28 Desember 2023.

Kades Air Baus II, Sutamsi kepada radarbengkulu.disway.id mengatakan, semua pekerjaan yang bersumber dari Dana Desa (DD) telah tuntas dikerjakan oleh Pemdes Air Baus II. Kades berharap pembangunan yang dibangun oleh Pemdes Air Baus II ini dapat berguna dan bermanfaat dengan baik. 

BACA JUGA: Pemkab Bengkulu Utara Gelar Doa Bersama

 

"Semoga semua hasil pembangunan  oleh Pemdes Air Baus II ini dapat berguna dan bermanfaat dengan baik, mari sama sama kita menjaga dan merawat untuk penggunaan jangka panjang," ujar Kades. (*) 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu