Pamit Memasang Bubu Hari Kamis, Warga Jambat Akar Hilang

Pamit Memasang Bubu Hari Kamis, Warga Jambat Akar Hilang

Contoh surat keterangan warga hilang dari Kades-Wawan-radarbengkulu

RADARBENGKULU - Arsin (67), warga Desa Jambat Akar, Kecamatan Semidang Alas Maras dinyatakan hilang oleh anggota keluarganya.

Laporan hilangnya Arsin setelah pihak kepolisian menerima laporan resmi dari Sekdes Jambat Akar yang menyatakan warganya hilang. 

BACA JUGA:Saat Apel Akbar, ASN Seluma Didorong Tingkatkan Kedisiplinan dan Etos Kerja

 

Kapolsek Talo Iptu Mohammad Haryanto S. Sos membenarkan adanya informasi orang hilang tersebut. 

" Pada hari Jumat tanggal 5 Januari 2024 sekitar pukul 10.00 WIB,mendapatkan berita dari Sekdes Jembat Akar, Kecamatan Semidang Alas Maras bahwa warganya hilang di wilayah Kecamatan  Ulu Talo, " sampai Kapolsek Talo Iptu Mohammad Haryanto S Sos, Jumat, 5 Januari 2024.

BACA JUGA:Bupati dan Wakil Bupati Seluma Berkumpul dengan Seluruh Camat, Bahas Apa Ya?

 

Informasi didapat jika Arsin hilang sejak Kamis, 4 Januari 2024 sekitar pukul 15.00 WIB. Arsin diketahui berkebun di wilayah Kecamatan Ulu Talo. Sebelum hilang, Arsin sempat berpamitan kepada teman satu pondoknya bernama Klek untuk memasang bubu penangkap ikan di kawasan sungai di daerah Desa Pagar Banyu, Kecamatan Ulu Talo. Namun sejak pamit, hingga Jumat (5/1) tak kunjung pulang ke pondoknya.

" Ciri-cirinya, tinggi badan lebih kurang 150 cm, rambut hitam lurus, mata hitam, warna kulit sawo matang," sampai Kapolsek. 

BACA JUGA:Sambil Sapa Warga, Bupati Seluma Salurkan Sembako ke Lansia di Tanjung Seluai

 

Jika menemukan orang yng dimaksud, diminta untuk segera menginformasikan kepada petugas kepolisian atau menghubungi pemerintah desa terdekat. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu