Begini Cara Mengatasi Hama pada Tumbuhan Cabai

Begini Cara Mengatasi Hama pada Tumbuhan Cabai

Tanaman cabai terlihat sehat dan banyak buahnya-suparmi-radarbengkulu

RADARBENGKULU - Hama pada tanaman dapat menjadi masalah serius bagi para petani dan penghobi kebun. Untungnya, ada  tips yang dapat membantu mengatasi hama dan menjaga tumbuhan tetap sehat.

Dewi (59 ) merupakan seorang petani di Bengkulu yang mengalami beberapa masalah mengenai tanaman cabai atau biasa juga disebut cabe. Salah satu cara yang digunakan oleh wanita bertubuh gemuk itu, ia menggunakan bahan - bahan yang mudah dan terjangkau. 

BACA JUGA:5 Manfaat Tanaman Lidah Buaya Untuk Kesehatan, Bisa Membantu Penderita HIV

 

Yaitu bawang putih,  tembakau,  serta obat toko bernama gandasil B. Itu menjadi salah satu cara mengatasi hama-hama putih yang ada di daun tumbuhan yang dapat disebut hama kutu putih pada daun. 

Untuk waktu perubahan dapat dilihat dalam 3 hari setelah penyemprotan. Dalam  satu bulan itu penyemprotannya  dapat dilakukan tiga kali.

BACA JUGA:Hanya Dengan Tanaman dan Bumbu Dapur, Nyamuk Auto Minggat dari Rumah Kita

 

"Saya mengalami masalah itu beberapa bulan yang lalu. Tanaman cabai saya mati total akibat kutu putih yang ada di daun cabai tersebut. Saya mencoba dari tips ini. Karena kebetulan temen petani saya menggunakan obat ini ampuh dengan cara air tembakau tersebut di rendam / didiamkan selama beberapa malam agar airnya dapat dicampur dengan bawang putih yang sudah dihaluskan dan dicampur obat gandasil B. Kemudian disemprotkan ke daun- daun yang terkena hama. Lalu, sering  dijaga. Alhamdulillah obat ini manjur, " ujar Dewi kepada radarbengkulu.disway.id Jumat, 12 Januari 2024.

BACA JUGA:Manfaat Tanaman Lengkuas Untuk Kesuburan Pria dan Meningkatkan Gairah Serta Sembuhkan Sakit Perut

 

Dengan menerapkan tips-tips di atas, Anda dapat menjaga tanaman tetap sehat tanpa perlu modal besar. Bahan-bahannya juga mudah terjangkau. Dan perawatan tanaman adalah kunci untuk mencapai keberhasilan dalam mengatasi hama. ( * )

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu