Demi Sukseskan Pemilu 2024, KPU Kaur Gelar Training of Trainer
Nara sumber sedang memaparkan materi dalam kegiatan KPU Kaur lakukan Training of Trainer-Hendri-radarbengkulu
RADARBENGKULU - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kaur mengadakan Training of Trainer (ToT) Fasilitator Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kabupaten Kaur. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Serba Guna Jumat, 19 Januari 2024 .
Selain Training of Trainer (ToT) fasilitator PPK dan PPS, juga diadakan Rapat Koordinasi pembentukan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang diadakan dari Jumat, 19 Januari 2024 hingga 23 Januari 2024. Acara Training of Trainer (ToT) yang dibuka langsung oleh Plh Ketua Komisioner, Ujang Radiosaili.
Peserta Training of Trainer KPU Kaur-Hendri-radarbengkulu
Hadir juga dalam acara itu Sekretaris KPU Kaur, Rusdan Tafsiri dan Anggota Komisioner KPU Kaur.
Kemudian, dihadiri juga oleh para peserta dari PPK dan PPS 3 kecamatan, yakni Kecamatan Lungkang Kule, Padang Guci Hulu, dan Tanjung kemuning untuk jadwal di hari Jumat, 19 Januari 2024.
BACA JUGA:Gelar Sosialisasi, Pemda dan Kejari Kaur Besinergi untuk Keamanan Proyek Strategis 2024
PLH Ketua Komisioner, Ujang Radiosaili mengatakan, kegiatan Trainaing of Trainer ini dimaksudkan untuk memberi pembekalan kepada PPK dan PPS se-Kabupaten Kaur guna memperdalam kemampuan mereka dalam memberikan materi bimtek untuk KPPS yang akan melaksanakan tugas di TPS 14 Februari 2024 .
"Hari ini Training of Trainer dihadiri peserta dari PPK dan PPS Kecamatan Lungkang Kule, Padang Guci Hulu dan Kecamatan Tanjung Kemuning. Semua peserta dengan serius mendengarkan acara yang digelar," ujar Ujang.
BACA JUGA:Gubernur Bengkulu Adakan Pertemuan dengan Seluruh Kepala SMA di Kaur, Ada Apa?
Ujang menambahkan, PPK dan PPS merupakan ujung tombak pelaksanaan penyelenggaraan Pemilu di 2024 dan harus tetap menjaga kode etik sebagai penyelenggara. Jangan melibatkan diri pada kegiatan calon. Apalagi sampai mendukung.
"Dengan dilakukan Training of Trainer, tentu PPK dan PPS diharapkan akan semakin profesional dalam melakukan tugas sebagai penyelenggara Pemilu 2024," tegas Ujang. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radarbengkulu