BI Provinsi Bengkulu dan KDEKS Halal Fair dan UMKM Expo Digelar di Halaman Berendo Masjid Agung At-Taqwa

BI Provinsi Bengkulu dan KDEKS Halal Fair dan UMKM Expo Digelar di Halaman Berendo Masjid Agung At-Taqwa

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bengkulu KDEKS Bengkulu menyelenggarakan BERKAH Road to Festival Ekonomi Syariah 2024-naura qristina-

 

RADAR BENGKULU - Dalam rangka mendukung pelaksanaan FeSyar Regional Sumatera, Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Bengkulu bersama Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Bengkulu menyelenggarakan "BERKAH" (Bengkulu Road to Festival Ekonomi Syariah 2024) dengan salah satu agenda Sharia Competition (Kompetisi Syariah) yaitu "Lomba Da'i Muda" dan juga melaksanakan Halal Fair & UMKM Expo yang diadakan selama 2 hari, dari tanggal 1 - 2 April 2024.

Dalam sambutan Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Bengkulu, Darjana menyampaikan bahwa FeSyar Bengkulu Road to Festival Ekonomi Syariah (BERKAH) 2024 ini merupakan agenda tahunan Bank Indonesia (BI) untuk pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di Provinsi Bengkulu melalui kolaborasi dengan para stakeholder di berbagai daerah. 

“Hal ini diarahkan menjadi instrumen pendukung kebijakan daerah dan kebijakan pemerintah Indonesia dalam mewujudkan Indonesia sebagai pusat halal dunia,” ujar Darjana, pada Senin, 1 April 2024.

Dengan memanfaatkan momentum bulan Suci Ramadhan 1445 H, Darjana berharap antusias masyarakat terhadap pengenalan ekonomi keuangan syariah tinggi. 

Kegiatan ini menjadi salah satu upaya strategis untuk mewujudkan pasar produk lokal halal yang kondusif, sekaligus berkontribusi untuk pengembangan UMKM halal yang dapat menguntungkan masyarakat Provinsi Bengkulu. 

Diketahui ada sekitar 20 UMKM uang mengisi booth untuk kegiatan pasar murah dan UMKM Expo pada alun-alun Berendo Masjid Agung At-Taqwa dengan menjualkan berbagai produknya. 

“Semoga yang kita laksanakan hari ini dapat memberikan manfaat dan membawa keberkahan untuk semuanya di bulan Suci Ramadhan serta meningkatkan pahala untuk kita semua,” katanya. 

Diketahui, rangkaian dari kegiatan Halal Fair dan UMKM Expo pada hari pertama ini yaitu, pasar murah, UMKM Expo, penukaran uang rupiah, lomba dai muda dan music perfom. 

Untuk kegiatan di hari kedua ada pojok perbankan, bazar UMKM, pasar murah, UMKM Expo, penukaran uang rupiah, lomba dai muda (final) dan penampilan band islami. 

Halal Fair dan UMKM Expo ini dimulai dari jam 9.00 - 19.00 WIB. 

Dalam kesempatan itu, Pj Walikota diwakili Staf Ahli bidang Pembangunan Ekonomi dan Keuangan, Rosminiarty mengatakan bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu akan terus mendukung berbagai upaya Bank Indonesia (BI), apalagi menyangkut dalam mengembangkan UMKM masyarakat Provinsi Bengkulu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: