25 Dewan Mukomuko Periode 2024-2029 Wajib Perjuangkan Aspirasi 201.227 Masyarakat
Beban 25 Anggota DPRD Mukomuko Hasil Pemilu 2024 harus perjuangkan 201.227 jiwa -Ist-
RADAR BENGKULU, MUKOMUKO - 25 Caleg DPRD Kabupaten Mukomuko terpilih hasil Pemilu 2024 sudah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mukomuko melalui rapat pleno terbuka hari Kamis, 2 Mei 2024.
Itu artinya, hampir dipastikan 25 nama yang ditetapkan oleh KPU Mukomuko sebagai Caleg terpilih itu bakal dilantik sebagai Anggota DPRD Mukomuko masa bakti 2024-2029. Diperkirakan pelantikan pada Bulan Agustus 2024.
BACA JUGA:13 Hari Meninggal Dunia di Malaysia, Jasad TKI Asal BS Belum Bisa Dipulangkan, Ini Penyebabnya
BACA JUGA:Joe Chu Pelatih Fitnes Sebutkan 3 Makanan Rendah Kalori yang Akan Membuat Kamu Merasa Kenyang
Beban 25 Anggota DPRD Mukomuko periode 2024-2029 semakin berat.
Pasalnya, 25 orang wakil rakyat di lembaga legislatif Mukomuko itu harus memikul aman sebanyak 200 ribu lebih penduduk di daerah ini.
Seharusnya, bagi daerah yang memiliki 200 ribu orang penduduk lebih, jumlah Anggota DPRD-nya sudah 30 orang.
Sementara, Kabupaten Mukomuko, selama 5 tahun kedepan, wakil rakyat di lembaga parlemen daerah masih 25 orang.
BACA JUGA:Dana Hibah Pilkada di Provinsi Bengkulu Sebesar 110 Miliar Rupiah Belum Tuntas, 60 Persen Lagi
BACA JUGA:Kios Sekundang Mulai Tutup, Dinas Perdagangan Bengkulu Selatan Segera Lakukan Ini
Soal jumlah penduduk Kabupaten Mukomuko saat ini yang sudah mencapai 200 ribu jiwa lebih, dibenarkan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Mukomuko, Epin Masyuardi, SP.
Bahkan kata Epin, pergerakan jumlah penduduk menyentuh angka 200 ribu jiwa itu sudah terdata pada bulan Januari 2024. Atau sebelum pelaksanaan pemungutan suara pada Pemilu 2014.
Sayangnya, pada saat jumlah penduduk Kabupaten Mukomuko melebihi angka 200 ribu jiwa, tahapan pengusulan jumlah kursi DPRD Mukomuko sudah lewat.
Pada saat penyusunan porsi kursi DPRD Mukomuko kala itu, jumlah penduduk memang belum sampai diangkat 200 ribu jiwa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: