Belum Banyak Yang Tau, Ini Makna Lambang Kabupaten Seluma

Belum Banyak Yang Tau, Ini Makna Lambang Kabupaten Seluma

Logo Kabupaten Seluma-Wawan-radarbengkulu

radarbengkuluonline.id --  Bagi masyarakat Seluma pastinya sudah tidak asing lagi dengan moto  Serawai Serasan Seijoan. Lambang tersebut merupakan Lambang resmi Pemerintah Kabupaten Seluma

Dan Tidak banyak yang tau, ternyata logo dan lambang Kabupaten Seluma yang diciptakan memiliki histori dan makna mendalam. Sebagai masyarakat Seluma tentunya harus mengetahui apa makna yang tersirat didalamnya.

 

Dilansir dalam situs Pemkab Seluma, berikut makna dan arti lambang Kabupaten Seluma. 

 

1. Bintang Segilima

Melambangkan Ketuhanan Yang Maha Esa, bahwa rakyat Kabupaten Seluma menjunjung tinggi nilai-nilai keagamaan yang dinilai rakyat Kabupaten Seluma sesuai dengan kepercayaan masing-masing. 

 

2. Sepasang Burung Walet

Melambangkan bahwa rakyat Kabupaten Seluma mempunyai etos kerja yang tinggi tanpa kenal lelah, dinamis, penuh dedikasi, keterpaduan, persatuan dan kesatuan.

 

3.Bukit Hijau

Melambangkan kesuburan, kelestarian alam serta menyimpan kekayaan alam yang potensial untuk kesejahteraan rakyat.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu