Sempat Terhenti, Pemilihan Duta Wisata Dang Odang Kabupaten Kaur Kembali Digelar

Sempat Terhenti,  Pemilihan Duta Wisata Dang Odang Kabupaten Kaur Kembali Digelar

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Kaur, Marnida S.Pi,M.Ling-Hendri-radarbengkulu

   

Mereka yang terpilih sebagai Duta Wisata harus memenuhi kriteria berdasarkan Brain, Beauty dan Behavior. Sebab, mereka akan mengemban tugas dalam mempromosikan wisata dan berkontribusi dalam pengembangan  pariwisata di Kabupaten Kaur.

   

Syarat Administrasi yang harus disiapkan peserta sebagai berikut: 

  a. Mengisi formulir melalui https://forms.gle/2h2cwga@y7NuXHxoz5.

  b. Fotokopi Identitas (KTP/Kartu pelajar/KTM/KK/Akte)

  c. Foto tampak depan (Close Up dan Full Body) 4R (Office Look)

  d. Fotokopi piagam penghargaan (jika ada) dan seluruh berkas dimasukan kedalam Map biola berwarna kuning (Dang), Biru (Odang) Dokumen dibawa saat seleksi. 

 

"Untuk pemenang nanti kita ambil juara I - III. Akan ada duta berbakat, duta favorit dan duta persahabatan, seluruh pemenang akan mendapatkan hadiah berupa piala dan uang pembinaan," bebernya.

Pada pemilihan duta wisata yang menjadi juara terbaik I, baik Dang maupun Odang akan mewakili Kabupaten Kaur ke tingkat Provinsi Bengkulu. Silahkan bagi yang punya minat dan kriterianya masuk agar mendaftarkan diri.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu